Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Pilgub Sulsel 2018

Begini Tanggapan Nurdin Abdullah untuk Tulisan Ichsan YL

Untuk membangun Sulawesi Selatan nanti, Nurdin akan terbuka kepada para rivalnya untuk sama-sama membangun Sulawesi Selatan.

Penulis: Saldy Irawan | Editor: Mahyuddin
abdiwan/tribuntimur.com
Sejumlah relawan berfoto dengan Prof Nurdin Abdullah di acar Halal Bi Halal Timses Prof Andalan, di Hotel Remcy, Senin (9/7). berdasarkan rapat pleno rekapitulasi hasil perhitungan suara Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Selatan ( Pilkada Sulsel) yang dilaksanakan KPU Sulsel,Prof Andalan memperoleh suara sebanyak 1.867.303 suara, mengungguli tiga pesaingnya yang bertarung dalam Pilkada Sulsel serentak 2018. 

Laporan wartawan Tribun Timur, Saldy

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Calon Gubernur Sulsel terpilih, HM Nurdin Abdullah menanggapi tulisan Ichsan Yasin Limpo yang juga rivalnya di Pilgub Sulsel 2018.,

Tulisan Ichsan berisi harapan dan ucapn selamat kepada Nurdin Abdullah dan Andi Sudirman Sulaiman sebagai paslon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Selatan sebagai pemenang di pesta demokrasi lima tahunan ini.

Saat ditemui di Hotel Remcy, Jl Beulovard, kota Makassar, Senin (9/7), Nurdin Abdullah mengapresiasi para rivalnya.

"Saya kira itulah yang harus diaresiasi. Beliau secara komitmen, berpilkada dengan prinsip siap menang siap kalah. Itulah kedewasaan berpolitik yang harus kita hargai," katanya.

Baca: Suara Prof Andalan Paling Banyak, IYL Bikin Tulisan Ini Sebelum Liburan ke Luar Negeri

Untuk membangun Sulawesi Selatan nanti, Nurdin akan terbuka kepada para rivalnya untuk sama-sama membangun Sulawesi Selatan.

Nurdin mengakui beberapa program-program yang telah dimiliki para rivalnya di Pilgub Sulsel, akan dijadikan pertimbangan dalam memenuhi kebutuhan masyarakat Sulsel.

Terkait dengan rekapitulasi suara Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sulsel yang memenangkan dirinya, Nurdin menangapinya dengan rendah hati.

"Ya tentu ini rasa syukur yang tak terhingga kepada Allah SWT. Memberikan amanah kepada kita. Semoga proses berjalan lancar, amin," katanya.

Meski begitu, Nurdin masih menantikan pengumuman resmi dari KPU Sulsel pada tiga hari kedepan.

Sebelumnya diberitakan, Ichsan YL menulis harapan dan selamat untuk Nurdin Abdullah dan Andi Sudirman Sulaiman ke media sosial.

Baca: Pilgub Sulsel - Ini Harapan GM Almadera untuk Prof Andalan

Berikut tulisannya :

Tahapan Pilgub Sulsel kini sudah memasuki fase akhir. KPU sebagai penyelenggara telah mengumumkan hasil rekapitulasi suara di semua kabupaten/kota.

Saudara saya, saudara kita semua, Nurdin Abdullah dan adinda Andi Sudirman Sulaiman ditetapkan menjadi peraih suara terbanyak

Mereka berdua lah yang mendapat mandat rakyat untuk memimpin Sulawesi Selatan lima tahun ke depan. Terlepas ada berbagai kekurangan dalam proses pilgub, tapi kita tak perlu berlarut untuk mengutuk dan mempermasalahkannya.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved