Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Program KB, Pasutri di Soppeng Lebih Suka Pakai Kondom

Kadis DPPKB Soppeng A Nurjumhuriah, Rabu (28/3/2018) mengakui, penggunaan kondom di Soppeng masih tergolong tinggi.

Penulis: Sudirman | Editor: Imam Wahyudi
sudirman/tribunsoppeng.com
Data penggunaan kondom di Soppeng yang terpasang di stand pameran DPPKB di Waduk Ompo. 

Laporan Wartawan Tribun Timur, Sudirman

TRIBUN-TIMUR.COM,SOPPENG - Pasangan suami istri di Kabupaten Soppeng, lebih memilih memakai kondom dibanding menggunakan alat kontrasepsi dalam rangka menyuskses program keluarga berencana.

Sepanjang 2017, ada 1.161 pengguna kondom di Kabupaten Soppeng.

Data di Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) Soppeng, pengguna kondom di Kecamatan Lilirialu tertinggi sebanyak 365 pengguna kondom.

Terbesar kedua, Kecamatan Lalabata sebanyak 270 orang, Marioriwawo sebanyak 151 orang, Citta 107 orang, Liliriaja 81 orang, Ganra 73 orang, Marioriawa 68 orang, dan Donri-Donri 46 orang.

Kadis DPPKB Soppeng A Nurjumhuriah, Rabu (28/3/2018) mengakui, penggunaan kondom di Soppeng masih tergolong tinggi.

Pengguna kondom di Soppeng adalah Pasangan Usia Subur (PUS) yaitu 18 - 21 tahun, dan 21 - 47 tahun.

Kondom di Soppeng, bisa didapatkan secara gratis diseluruh Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas).

Sumber: Tribun Timur
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved