Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Warga Sanuale Tewas Tertimpa Pohon Kelapa

Salah seorang warga, Matike mengatakan, ia hanya diberi tahu oleh sopir mobil, jika ada warga yang tertimpa pohon kelapa di area persawahan.

Penulis: Sudirman | Editor: Anita Kusuma Wardana
HANDOVER
Warga Sanuale, Desa Marioritengnga, Kecamatan Marioriwawo Tamrin, tewas tertimpa pohon kelapa di sawah, Rabu (17/1/2018). 

Laporan Wartawan Tribun Timur, Sudirman

TRIBUN-TIMUR.COM, SOPPENG - Warga Sanuale, Desa Marioritengnga, Kecamatan Marioriwawo, Tamrin tewas tertimpa pohon kelapa di sawah, Rabu (17/1/2018).

Salah seorang warga, Matike mengatakan, ia hanya diberi tahu oleh sopir mobil, jika ada warga yang tertimpa pohon kelapa di area persawahan.

Setelah menerima informasi, warga Sanuale langsung mendatangi Tempat Kejadian Perkara (TKP).

Melihat korban terjepit pohon kelapa, warga langsung memanggil keluarga Tamrin.

Sementara Kapolsek Marioriwawo AKP. Jumri Kari, langsung mendatangi TKP untuk mengevakuasi korban.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved