Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Libur Tahun Baru, PAD Lejja Capai Rp 100 Juta

Saat ini, Pihak Dinas Pariwisata Soppeng terus akan melakukan pengembangan untuk wisata Lejja

Penulis: Sudirman | Editor: Suryana Anas
sudirman
Kepala Dinas Pariwisata Soppeng, A Unru Mappajanci 

Laporan Wartawan Tribun Timur, Sudirman

TRIBUN-TIMUR.COM, SOPPENG - Kawasan Wisata Alam (KWA) Lejja, menghasilkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Rp 100 juta selama libur tahun baru 2017.

Kepala Dinas Pariwisata Soppeng, A Unru Mappajanci mengatakan, pada 1 Januari pemasukan Lejja sekitar Rp 50 juta lebih.

Sementara pada hari kedua, 2 Januari pemasukan Lejja Rp 40 juta lebih.

"Lejja memang sangat ramai waktu hari libur. Sehingga pemasukannya mencapai Rp 100 juta," tambah A Unru, Jumat (6/1/2017).

Pihak Dinas Pariwisata juga terus akan melakukan pengembangan untuk wisata Lejja. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved