Danrem 142 Parepare Pimpin Upacara Penutupan TMMD ke-97 di Luwu
Sehingga keterlibatan TNI dalam membangun sarana prasarana dan infrastruktur wilayah masih sangat relevan dan sesuai dengan kondisi saat ini.
Penulis: Desy Arsyad | Editor: Imam Wahyudi
TRIBUNLUWU.COM, BUA - Danrem 142/Taro Ada Taro Gau (Tatag), Kolonel Inf Tandiyo Budi, menjadi inspektur upacara penutupan Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke 97 tahun 2016 di Lapangan Sepak Bola Andi Maradang, Kelurahan Sakti, Kecamatan Bua, Kabupaten Luwu, Rabu (19/10/2016).
Sejak 20 september 2016, Kodim 1403/Swg, Pemda Luwu dan segenap komponen masyarakat telah bekerja sama menyelesaikan program TMMD ke-97, di Desa Lengkong, Desa Bukit Harapan, dan Desa Karang karangan yang selama ini menjadi lokasi TMMD.
Komandan Korem (Danrem) 142/ Tatag, Kolonel Inf Tandiyo Budi, mewakili Pangdam VII/Wrb, dalam sambutannya mengatakan program TMMD masih sangat di butuhkan mengingat sebagian besar wilayah Indonesia merupakan Daerah Pedesaan.
Sehingga keterlibatan TNI dalam membangun sarana prasarana dan infrastruktur wilayah masih sangat relevan dan sesuai dengan kondisi saat ini.
Hasil hasil pembangunan fisik diantaranya perbaikan bendung pakkalolo, bangunan BP-1 dan BK-2, pembangunan bangunan sadap, pasang lining saluran sekunder, normalisasi saluran sekunder Karang-karangan.
Kegiatan non fisik sendiri meliputi penyuluhan belanegara, deradikalisasi, terorisme, pertanian, perkebunan, peternakan, narkoba, HIV, kesehatan lingkungan serta pemutaran film.
Nampak hadir dalam kegitan tersebut Bupati Luwu, A Mudzakkar, Walikota Palopo, M Judas Amir, ibu ketua Persit Koorcabrem 142/Tatag, Ketua DPRD Luwu, Kapolres Luwu dan Palopo, Unsur FKPD, Dandim jajaran Korem 142, Kepala SKPD Pemkab Luwu, Para Kasi Korem 142/Tatag, ibu persit kodim 1403/Swg.
Diakhir kegiatan dilanjutkan penyerahan bantuan Alsintan kepada para pok tani, penyerahan bingkisan dan sembako serta peninjauan kegiatan bakti sosial (pelayanan KB, Donor darah, pengobatan gratis, sunatan massal serta pembagian sembako).