Boy 'Anak Jalanan' Bikin Ulah di Masjid, Coba Lihat Video Kelakuannya, Bikin Jengkel
Gaya Boy yang keren dan gagah saat mengendarai motor dan sering memenangkan balapan, membuat ia digilai gadis-gadis seusianya.
Akun @pramitacp menulis, “Itulah salah satu bentuk akibat dari mengidolakan sesama manusia dg sangat berlebihan. Hmm. Just share. No hate. No fans.”
Akun @Pramitacp menulis, “Efeknya, orang muslim lupa akan fungsi masjid sebagai tempat peribadatan. Dan membela bahkan memuji dg sangat lantang dan berlebihan.. Hmm. Untuk umat muslim, pertanyaan buat kalian, apakah masjid banten itu sudah beralih fungsi menjadi tempat jumpa fans?”
Akun @lusy_shop menyebut, “Anak Jalanan” bukan sekali ini saja bikin ulah di masjid.
“Ini bukan sekali loh pihak AJ melakukan kaya gini, harusnya kejadian di Masjid TMIi di jadikan pelajaran, kan tau sinotron ni katanya lagi booming harusnya di persiapkan seblmbya, waktu di TMIi juga kejadiannya hampir kaya gini, yg sholat di sana banyak yg ke ganggu, klo emang harus ada pengambilan adegan sholat, kenp ga buat rekayasa set aja seakan2 d masjid betulan padahal masjid buatan, banyak ko sinetron kaya gitu,” tulisnya.
Di Masjid Taman Mini Indonesia Indah, pada Januari 2016 lalu, kru “Anak Jalanan” menggunakannya sebagai tempat mendandani para bintang sinetron.
Jamaah masjid pun kesal sebab kenyamanan mereka terganggu.
Sebenarnya, sinetron yang sedang menjadi trendsetter di kalangan remaja ini berulang kali mendapat kritikan sebab dinilai banyak mempertontonkan perilaku negatif.
Sebagai contoh adalah pacaran, kebut-kebutan di jalan raya, hingga berkelahi.
Sinopsis "Anak Jalanan"
Dikutip dari Wikipedia.org, Boy (Stefan William) adalah seorang remaja berpenampilan urakan dan cuek tetapi juga saleh dan tampan.
Gaya Boy yang keren dan gagah saat mengendarai motor dan sering memenangkan balapan, membuat ia digilai gadis-gadis seusianya.
Sikapnya yang penuh kharisma khas anak muda, membuatnya ditunjuk sebagai ketua perkumpulan anak motor Warrior.
Tidak hanya di area balap, di sekolah pun Boy menjadi idola. Sikapnya yang ramah, cuek tapi pintar dan atletis, membuatnya selalu menjadi pusat perhatian.
Tentu saja Boy tidak terlalu menanggapi perasaan gadis-gadis yang memujanya. Di hatinya hanya ada 1 wanita, Adriana (Cut Meyriska), mantan pacarnya yang sangat ia sayangi, yang kemudian meninggalkannya karena memilih bersama pria yang jauh lebih tua dan kaya. Sikap Adriana yang seperti itu menyisakan luka yang dalam di hati Boy.
Sampai akhirnya Boy bertemu dengan Reva (Natasha Wilona) , gadis yang ditolongnya, karena sempat terlibat kejar-kejaran dengan geng motor lain.
Awalnya Boy terkejut saat tahu pengendara motor yang ditolongnya adalah seorang gadis cantik.