Puskesmas Benteng Selayar Imunisasi MR di SDN Benteng V
Ada beberapa siswa yang menangis karena takut dengan jarum suntik, tapi sebagai guru berusaha membujuk untuk tenang.
Penulis: Nurwahidah | Editor: Hasriyani Latif
Laporan Wartawan TribunSelayar.com, Nurwahidah
TRIBUNSELAYAR.COM, BENTENG - Puskesmas Benteng Selayar melakukan imunisasi Campak atau Measles dan Rubella (MR) di SDN Benteng V, Jl S Parman, Kecamatan Benteng, Kepulauan Selayar, Sulawesi Selatan (Sulsel), Rabu (1/8/2018).
Imunisasi Campak dan Rubella mulai usia 9 bulan sampai 15 tahun. Pantauan Tribunselayar.com, para murid terlihat ketakutan dan ada yang menangis.
Baca: Laiknya Pilkada, Usai Diimunisasi Campak dan Rubella, Anak di Sulsel Celup Jari di Tinta
Baca: Puskesmas Benteng Selayar Target Imunisasi MR 5362 Anak
"Ada beberapa siswa yang menangis karena takut dengan jarum suntik, tapi sebagai guru berusaha membujuk untuk tenang," kata guru SDN Benteng V, Atimalang.
Dikatakan, sejumlah orangtua siswa juga turut mendampingi saat imunisasi berlangsung. Kami berharap dengan adanya imunisasi Campak dan Rubella, para siswa terhindar dari penyakit dan kekebalan tubuh tetap kuat," tuturnya.(*)