Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Jokowi di Makassar

Dua Anjing K-9 Siap Kawal Jokowi Selama di Makassar

Joko Widodo dan rombongan rencana akan tiba sebelum pelaksanaan acara Harkopnas

Penulis: Darul Amri Lobubun | Editor: Suryana Anas
TRIBUN TIMUR/DARUL AMRI
Anjing pelacak unit K-9 Ditsabhara Polda Sulsel disiapkan untuk menjaga, mengawal kedatangan Presiden Joko Widodo di Makassar, Rabu (12/7/2017). 

Laporan Wartawan Tribun Timur, Darul Amri Lobubun

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Dua ekor anjing pelacak unit K-9 Ditsabhara Polda Sulsel disiapkan untuk menjaga, mengawal kedatangan Presiden Joko Widodo di Makassar, Rabu (12/7/2017).

Anjing Herder hitam bernama Liana dan coklat anjing jenis Malinois, bernama Jago itu diikutkan saat gelar pasukan di Lapangan Hasanuddin, Jl Jend. Sudirman, Selasa (11/7/2017).

Baca: Paspampres Tiba di Clarion, Jelang Kedatangan Presiden Jokowi

Suasana pada saat gelar pasukan di Lapangan Hasanuddin, Jl Jend. Sudirman, Selasa (11/7/2017). Persiapan Polda Sulsel mengawal kedatangan Presiden Joko Widodo di Makassar, Rabu (12/7/2017).
Suasana pada saat gelar pasukan di Lapangan Hasanuddin, Jl Jend. Sudirman, Selasa (11/7/2017). Persiapan Polda Sulsel mengawal kedatangan Presiden Joko Widodo di Makassar, Rabu (12/7/2017). (TRIBUN TIMUR/DARUL AMRI)

"Dua yang kami turunkan untuk kawal presiden, besok dua anjing ini mungkin akan mengawal dimana pak presiden pergi. Tapi dalam keadaan beberapa meter," kata salah satu petugas K-9.

Lanjut anggota K-9 yang tidak disebut namanya itu, kehadiran dua anjing unit K-9 Ditsabhara Polda Sulsel itu, tentunya untuk melacak benda-benda berbahaya seperti bom dan juga alat berbayai lain.

Joko Widodo dan rombongan rencana akan tiba sebelum pukul 13.00 Wita, atau sebelum pelaksanaan acara Harkopnas di Lapangan Karebosi yang diikuti semua pejabat Pemkot Makassar dan Sulsel.

Pengawalan besok diperkirakan akan diperketat pada setiap lorong-lorong di Makassar. Karena penjagaan dilakukan oleh TNI AD, TNI AU, TNI AL, Kepolisian, Pemadam Kebakaran, dan Dishub. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved