Magang Nasional
Uang Saku Jutaan, Sarjana Baru Lulus Jadi Peserta Magang Nasional Dapat 2 Fasilitas Ini
Program ini menyasar lulusan Diploma (D1-D4) dan Sarjana (S1) yang lulus dalam maksimum 1 tahun terakhir.
Fasilitas yang Diterima jika Lolos
Peserta yang lolos program Magang Nasional 2025 akan memperoleh fasilitas berupa uang saku yang setara upah minimum.
Uang saku tersebut akan dibayarkan oleh pemerintah, yang kemudian disalurkan langsung ke peserta magang melalui Bank Himpunan Bank Milik Negara (Bank Himbara).
Selain itu, peserta magang memperoleh fasilitas jaminan sosial, yakni Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK) dan Jaminan Kematian (JM) yang dibayarkan oleh pemerintah.
Fasilitas lainnya yakni Mentor dari perusahaan.
"Kewajiban perusahaan adalah memberikan laporan kemajuan magang setiap bulan kepada Kemnaker, " ujar Cris Kuntadi.
Tahapan Magang Nasional 2025
Kepala Barenbang Kemnaker, Anwar Sanusi menjelaskan, pendaftaran penyelenggara pemagangan berikut jumlah lowongan akan dilaksanakan pada 1-7 Oktober 2025.
Selanjutnya, pada 7-12 Oktober 2025 dilakukan pendaftaran peserta dan peserta memilih lowongan.
Pada tanggal 13-14 Oktober 2025 adalah seleksi oleh Perusahaan dan pengumuman peserta akan dilaksanakan oleh Kemnaker.
Terakhir adalah penyelenggaraan pemagangan yaitu 15 Oktober 2025 hingga 15 April 2026.
Anwar Sanusi mengatakan, pendaftaran dan pengelolaan program magang dilakukan pada akun SIAPKerja melalui maganghub.kemnaker.go.id.
Data calon peserta magang yang memenuhi syarat akan dipadankan dengan data dari Kementerian Diktisaintek.
Anwar menambahkan, pemerintah secara intensif akan terus sosialisasi kepada dunia usaha/industri untuk aktif mengisi data kebutuhan tenaga kerja mereka di platform SIAPkerja yang dikelola oleh Kemnaker.
"Sosialisasi sudah dilakukan dengan Kadin, Apindo, Kawasan Ekonomi khusus dan BUMN," ujarnya.
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com
Profil Anwar Abbas Ketua PP Muhammadiyah Tolak Keras Atlet Senam Israel di Jakarta |
![]() |
---|
Tipidkor Periksa Sekda Sinjai dan Istri Terkait Dugaan Korupsi Kain Batik ASN |
![]() |
---|
Update Kasus Tukar Lahan PT Hadji Kalla, Polda Sulsel Panggil GMTD Senin 12 Oktober |
![]() |
---|
DP Rp3,8 Juta dan Gratis Servis Setahun, Ini Keunggulan New Honda ADV160 |
![]() |
---|
Rokok Ilegal Asal China Beredar di Parepare dan Pinrang |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.