Unismuh
FEB Unismuh Perkuat Reputasi Internasional Lewat Kuliah Tamu 'Best Practices Entrepreneurship'
FEB Unismuh menghadirkan narasumber internasional, Elio Della Monica dari Italia.
Ringkasan Berita:
- FEB Unismuh menghadirkan kuliah tamu internasional bertema “Best Practices in Learning Entrepreneurship”.
- Kuliah tamu hadirkan Mr Elio Della Monica dari Italia.
- Mahasiswa mendapatkan perspektif global tentang praktik manajemen dan kewirausahaan dari berbagai negara.
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar mempertegas langkah menuju kampus berdaya saing global.
Salah satunya melalui kuliah tamu bertema 'Best Practices in Learning Entrepreneurship' di Ruang Kelas 7.2 FEB Unismuh Makassar, Jl Sultan Alauddin, Kamis (20/11/2025).
FEB Unismuh menghadirkan narasumber internasional, Elio Della Monica dari Italia.
Elio berbagi wawasan mengenai praktik kewirausahaan berbasis pengalaman global.
Hadir Dekan FEB Unismuh Makassar Edi Jusriadi, Wakil Dekan II Mira, Wakil Dekan III M Yusuf Alfian Rendra Anggoro, Ketua Prodi Manajemen FEB Unismuh Nasrullah, serta dosen pengampuh Mata Kuliah Firman Syah.
Dalam pemaparannya, Elio menjelaskan berbagai strategi dan pendekatan pembelajaran kewirausahaan yang telah terbukti efektif di sejumlah negara.
Ia menekankan pentingnya kreativitas, kolaborasi, dan adaptasi terhadap perubahan pasar global.
Baca juga: Akselerasi Kampus Berdampak, FEB Unismuh Dorong Pemberdayaan Berbasis Potensi Lokal
“Merupakan suatu kehormatan bagi saya untuk memberikan kuliah tamu ini. Saya berharap akan ada lebih banyak kesempatan untuk bekerja sama dengan Fakultas Ekonomi dan Bisnis,” jelas Elio dalam keterangannya ke Tribun-Timur.com, Sabtu (22/11/2025).
Ketua Prodi Manajemen FEB Unismuh, Nasrullah mengatakan keberadaan dosen internasional dalam program studi Manajemen memberikan banyak manfaat bagi mahasiswa.
“Mereka membawa perspektif global dan contoh praktik manajemen dari berbagai negara, sehingga memperluas wawasan tentang bagaimana bisnis beroperasi di lingkungan yang berbeda,” katanya.
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya penguatan kemitraan strategis untuk mendukung peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM) mahasiswa dan alumni.
Serta mendukung ketercapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs) poin 4 (Pendidikan Berkualitas), 8 (Pekerjaan Layak dan Pertumbuhan Ekonomi), dan 17 (Kemitraan untuk Mencapai Tujuan).(*)
| Akselerasi Kampus Berdampak, FEB Unismuh Dorong Pemberdayaan Berbasis Potensi Lokal |
|
|---|
| 5 Profesor Baru Dikukuhkan, Unismuh Kini Punya 27 Guru Besar |
|
|---|
| Pegadaian Dukung Program RPL FEB Unismuh Makassar Lewat Magang-Sponsorship |
|
|---|
| Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unismuh Makassar Kukuhkan 50 Sarjana Akuntansi |
|
|---|
| Dosen Unismuh Pimpin Upacara Bendera di MA Syekh Yusuf, Ajak Siswa Manfaatkan Bonus Demografi |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/20251122-Kuliah-Tamu-FEB-Unismuh.jpg)