Pemilu 2024
Mukhtar Tompo Perjuangkan Hak Penyandang Disabilitas
Politisi Partai Amanat Nasional (PAN) Mukhtar Tompo memenuhi undangan langsung dari Perkumpulan Penyandang Disabilitas Indonesia (PPDI) Jeneponto.
Penulis: Erlan Saputra | Editor: Muh Hasim Arfah
TRIBUN-TIMUR.COM, JENEPONTO- Politisi Partai Amanat Nasional (PAN) Mukhtar Tompo memenuhi undangan langsung dari Perkumpulan Penyandang Disabilitas Indonesia (PPDI) Kabupaten Jeneponto di sekretariatnya, Jl Pahlawan Kota Binamu, Jumat (26/1/2024) sore.
Tempat ini adalah bagian dari komplek Gedung Pemuda dan Olahraga Kabupaten Jeneponto.
Ketua PPDI Jeneponto, Daeng Bani menjelaskan, mereka mengetahui tentang sosok Mukhtar Tompo sejak lama dan mudah dilihat dari berbagai media sosial, pemberitaan, dan informasi langsung berbagai tokoh masyarakat.
Mereka menilai sosok Mukhtar Tompo sangat peduli dalam berbagai hal yang berhubungan langsung dengan kebutuhan masyarakat dan kemanusiaan.
Berbagai aktivitas Mukhtar Tompo tak hanya berjuang untuk bantuan fisik, juga ada advokasi kebutuhan masyarakat.
Atas pertimbangan itu, PPDI Jeneponto mengundang Mukhtar Tompo ke sekretariat mereka untuk mendengar langsung curahan hati mereka, kebutuhan mereka dan harapan mereka sebagai penyandang disabilitas.
Menurut ketua PPDI Jeneponto, Berdasarkan data yang ada, lebih dari 1.000 orang merupakan penyandang disabilitas di Jeneponto.
Mereka sangat ingin dibantu oleh MT agar mereka bisa mengambil banyak peran dalam masyarakat sebagaimana orang lain, dan tidak menjadi beban yang selalu dikotomikan tidak mandiri dan selalu butuh bantuan.
Selama ini sudah berjalan beberapa program, diantaranya bekerjasama dengan Balai Latihan Kerja (BLK) untuk pembekalan berbagai keterampilan kepada anggota PPDI sebagai persiapan mendapatkan pekerjaan layak.
Selain pekerjaan, juga pendidikan perlu mendapat perhatian karena beberapa diantara anggota PPDI masih berusia sekolah sehingga perlu melanjutkan ke jenjang atas.
Gayung bersambut, dalam sambutannya Mukhtar Tompo menyampaikan fakta bahwa hampir 20 tahun ini, sejak masih menjadi aktivis mahasiswa, kemudian Anggota DPRD Sulsel 2009-2014 dan Anggota DPR RI periode 2014-2019.
Hal itu adalah masa-masa perjuangan memperjuangkan hak masyarakat, baginya langkah itu merupakan hal paling utama, karena Politik sesungguhnya adalah bagaimana bisa mendatangkan kebaikan lebih besar dan lebih banyak untuk masyarakat luas.
Pembangunan Bendungan Karaloe menjadi contoh nyata bagaimana MT (akronim Mukhtar Tompo) memperjuangan hak masyarakat untuk mendapatkan air yang melimpah, baik untuk target 7000 hektar sawah maupun untuk kebutuhan sehari-hari lebih dari 10.000 orang anggota masyarakat di sekitar bendungan yang ada di perbatasan dua Kabupaten yakni Gowa dan Jeneponto, walaupun sudah selesai bendungannya namun tujuan utamanya belum selesai sehingga masih membutuhkan perjuangan di tingkat nasional.
Dalam kesempatan itu, Ketua PPDI ikut serta dalam menjelaskan berbagai karya dan prestasi MT selama menjadi wakil rakyat.
“Durian itu bagaimanapun disembunyikan akan tercium, demikian halnya karya-karya MT selama menjadi anggota DPRD Sulsel dan DPR RI. Alhamdulillah banyak yang telah diperbuat, tapi kadang disayangkan ada yang menutup-nutupinya. Sekarang ini semua terbuka, masyarakat semakin cerdas,” ujarnya.
Partai Amanat Nasional
Mukhtar Tompo
Perkumpulan Penyandang Disabilitas Indonesia
Kabupaten Jeneponto
penyandang disabilitas
DPR RI
| Ingat Yusran Tajuddin Ketua KPU Bone Terseret Kasus Markup Suara Caleg Sulsel? Segera Disidang DKPP |
|
|---|
| Daftar 9 Caleg Terpilih Mundur Jadi Anggota DPRD Sulsel Demi Maju Pilkada, Siapa Calon Penggantinya? |
|
|---|
| Ketua Bawaslu Mardiana Rusli: Tidak Ada Larangan Penyelenggara Pemilu Bicara ke Media |
|
|---|
| Sosok Legislator PKS Nur Huda Waskitha Naik Motor Butut saat Pelantikan tapi Ternyata Jutawan |
|
|---|
| 8 Caleg Terpilih DPRD Sinjai Terancam Tak Dilantik, Dominasi Jagoan Nasdem-Golkar |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/MT-bersama-penyandang-disabilitas.jpg)