Indonesia U23 vs Brunei U23 : Timnas Bertekad Sapu Bersih
Timnas Indonesia U-23 bersiap melakoni Piala AFF U-23 yang bergulir di Jakarta & Bekasi pada 15-29 Juli 2025.
Live ON
Indosiar
Selasa (15/7) Pukul: 21.00 WITA
TRIBUN-TIMUR.COM- Timnas Indonesia U-23 bersiap melakoni Piala AFF U-23 yang bergulir di Jakarta & Bekasi pada 15-29 Juli 2025.
Dalam ajang ini skuad Garuda Muda berada di grup A bersama dengan Brunei Darusalam, Filipina dan Malaysia.
Pelatih Timnas Indonesia U-23, Gerald Vanenburg bertekad bisa mebawa Garuda Muda meraih kemenangan di seluruh laga babak Penyisihan Grup A.
"Kalau kami bermain di turnamen, kami akan selalu mencoba memberi yang terbaik, kami juga merasa begitu. apalagi kami berada segrup dengan Malaysia. Kami akan mencoba memenangkan setiap pertandingan," kata Gerlald Vanenburg.
"Pada akhirnya semua akan coba memberikan yang maksimal di turnamen. Kami sudah cukup lama berlatih dan mempersiapkan diri, jadi saya cukup senang bisa mulai pertandingan," sambungnya.
Sementara itu, pelatih Timnas U-23 Malaysia, Nafuzi Zain menilai persaingan di grup A ini sangatlah ketat, terlebih ada Indonesia sebagai tuan rumah.
Di samping itu, Zain juga enggan meremehkan Filipina dan Brunei Darussalam yang pastinya sudah mempersiapkan skuadnya secara maksimal.
"Ini adalah persaingan yang agak sulit, apalagi bertemu dengan tuan rumah Indonesia tapi Filipina dan Brunei juga bukan tugas yang mudah buat kami. Kami akan coba lakukan yang terbaik," kata Zain.
Sementara itu, persiangan grup B Piala AFF U-23 dihuni oleh Vietnam, Kamboja, Laos, sedangkan grup C dihuni Thailand, Myanmar, Timor Leste.
Skuad Garuda muda sendiri akan menjalani laga perdana kontra Brunei Darussalam pada Selasa (15/7/2025) di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.
Timnas Indonesia bersiap menghadapi laga pertama kontra Brunei Darussalam pada pertandingan grup A Piala AFF U-23 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (15/7).
Jelang laga tersebut, pelatih Brunei Darussalam, Aminuddin Jumat menegaskan bahwa timnya datang ke turnamen ini bukan sebagai tim pelengkap.
| Turun Rp1,2 Juta, Ongkos Naik Haji Rp54 Juta Harus Dibayarkan Calon Jamaah |
|
|---|
| Tips Prabowo Subianto Jadi Presiden RI, Minta Unjuk Tangan Mau Ikuti Jejaknya |
|
|---|
| Bagaimana Mobil Listrik Laku di Jabodetabek? Jurnalis Hendra Noor Saleh Meriset hingga Jadi Doktor |
|
|---|
| Hendra Noor Saleh Raih Doktor Cumlaude di Untar, Bahas Strategi Dorong Minat Beli Kendaraan Listrik |
|
|---|
| Dari Jurnalis Otomotif ke Puncak Akademik, Menyulut Ide Adopsi Mobil Listrik Lebih Cepat |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.