Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Kesempatan Emas

KEMARIN, tanggal 11 Juli, masyarakat dunia memperingati Hari Populasi Sedunia atau World Population Day.

Editor: Edi Sumardi
DOK TRIBUN TIMUR
ZULKIFLI MOCHTAR - Kolumnis tetap Kilas Tokyo Tribun Timur, Muh Zulkifli Mochtar. Ia penulis kolom ‘Kilas Tokyo’z 

Muh Zulkifli Mochtar

Kolumnis

KEMARIN, tanggal 11 Juli, masyarakat dunia memperingati Hari Populasi Sedunia atau World Population Day.

Tema peringatan tahun ini adalah “Empowering young people to create the families they want in a fair and hopeful world” yang berarti “Memberdayakan generasi muda untuk menciptakan keluarga yang mereka inginkan di dunia yang adil dan penuh harapan.”

Tema ini diangkat karena adanya kekhawatiran terhadap potensi masalah besar akibat menurunnya angka kelahiran di berbagai negara.

Inti dari peringatan ini adalah pentingnya memaksimalkan peran generasi muda dalam pembangunan.

Indonesia patut bersyukur karena memiliki jumlah generasi muda yang sangat besar.

Ini adalah sebuah kesempatan emas yang tidak boleh disia-siakan.

Menurut data BPS tahun 2020, sekitar 25 persen atau 65 juta anak Indonesia berada dalam rentang usia 0–14 tahun.

Selain itu, terdapat sekitar 70 juta penduduk berusia 15–29 tahun yang masuk kategori usia muda dan produktif.

Inilah wajah baru Indonesia yang struktur demografinya makin didominasi oleh generasi digital native.

Laporan bertajuk Digital 2021 mencatat pengguna internet Indonesia telah mencapai 202,6 juta jiwa.

Generasi inilah yang akan menentukan arah Indonesia dalam 10, 20, hingga 30 tahun ke depan.

Mari kita tengok kondisi di Jepang yang kini tengah menghadapi penurunan jumlah penduduk usia produktif secara signifikan.

Tahun lalu, angka kelahiran anak di Jepang hanya mencapai 758.631, turun 5,1 persen dari tahun sebelumnya.

Sumber: Tribun Timur
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved