Sosok Suwardi Haseng Bupati Soppeng: dari Pengusaha SPBU, DPRD, kini Kepala Daerah
Suwardi Haseng Bupati Soppeng periode 2025-2030 berlatar pengusaha SPBU lintas kabupaten dan mantan anggota DPRD Sulsel
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR -- Dari pengusaha SPBU ke parlemen, kini jadi kepala daerah.
Itulah perjalanan karier Suwardi Haseng Bupati Soppeng periode 2025-2030.
Politisi Golkar itu menempuh jalan panjang sebelum masuk eksekutif.
Ia mengawali kariernya sebagai pengusaha SPBU.
Mapan di dunia usaha, Suwardi Haseng masuk politik.
Ia lolos jadi anggota DPRD Soppeng.
Selanjutnya Suwardi Haseng naik kelas ke DPRD Sulsel pada Pemilu 2019 lalu.
Ia sukses mengamankan satu kursi DPRD Sulsel dari Dapil Soppeng-Wajo.
Pada Pilkada 2024, Suwardi Haseng menggandeng rekan kerjanya di DPRD Sulsel jadi pasangan.
Namanya Selle KS Dalle anggota DPRD Sulsel dari Fraksi Demokrat.
Keduanya sukses memenangkan Pilkada Soppeng 2024.
Suwardi Haseng berlatar pengusaha.
Sementara Selle KS Dalle berlatar aktivis. Partai politiknya Demokrat.
Hasil Pilkada Soppeng, pasangan Suwardi Haseng-Selle KS Dalle (Sukses) meraih 80.266 suara.
Mereka mengalahkan paslon nomor urut 1 Andi Mapparemma-Andi Adawiah (Siap-Ada) 61.758.
| SK Taufan Pawe Berakhir Besok, Siapa Plt Ketua Golkar Sulsel Pilihan Bahlil? |
|
|---|
| Ngabalin Pimpin Delegasi ke Simposium Internasional Rusia: Sampaikan Dukungan Kemerdekaan Palestina |
|
|---|
| Bocoran Sekretaris Soal Plt Ketua Golkar Sulsel, SK Taufan Pawe Berakhir Besok |
|
|---|
| 48 Jam Jelang Taufan Pawe Lengser, Muhidin M Said Kunci Plt Golkar Sulsel |
|
|---|
| Taufan Pawe Legowo, Blak-blakan Muhidin M Said Putra Soppeng Dikabarkan Jabat Ketua Golkar Sulsel |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/Bupati-Soppeng-Suwardi-Haseng-mengikuti-Upacara-5566565.jpg)