Deretan Jenderal Dampingi Kapolri Listyo Sigit Prabowo di Makassar
Sejumlah jenderal mendampingi Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo berkunjung ke Kota Makassar
Penulis: Muslimin Emba | Editor: Ari Maryadi
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR -- Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo tiba di Kota Makassar Sulsel Kamis (15/5/2025).
Alumnus Akpol 1991 itu punya sejumlah agenda selama berada di Sulsel.
Sejumlah jenderal mendampingi Listyo berkunjung ke Kota Daeng.
Mereka yakni Irwasum Polri Komjen Dedi Prasetyo, Kadiv Humas Polri Irjen Sandi Nugroho.
Adapula Kapolda Sulsel Irjen Rusdi Hartono.
Ia bertindak sebagai tuan rumah.
Kamis (15/5/2025) sore, Listyo Sigit Prabowo, meninjau Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) di Jl Paccerakkang, Kecamatan Biringkanaya, Kota Makassar.
Hadir juga Wakil Gubernur Sulsel Fatmawati Rusdi, Pangdam XIV Hasanuddin Mayjen TNI Windiyatno, Kapolda Sulsel Irjen Pol Rusdi Hartono dan Danlanud Hasanuddin Marsma TNI Arifaini Nur Dwiyanto.
Listyo dan rombongan tampak meninjau langsung setiap ruangan SPPG tersebut.
Mulai dari tempat penyucian bahan makanan, penyimpanan, ruang masak, ruangan untuk proses packing hingga pemeriksaan keamanan makanan.
Tidak hanya itu, alumnus Akpol 1991 ini juga meninjau tiga unit motor box tiga roda yang digunakan mendistribusikan makanan bergizi gratis (MBG).
"Alhamdulillah, untuk SPPG akan melayani 3.376 siswa atau 16 sekolah yang berada di sekitar SPPG," kata Jenderal Listyo.
Menurut orang nomor satu di institusi Bhayangkara ini, SPPG Paccerakkang, cukup memadai untuk kebutuhan bahan makanan.
Sebab, di belakang dan samping SPPG juga terdapat tambak budidaya ikan nila dan juga udang lobster.
Selain itu, juga terdapat budidaya tanaman berupa cabe, tomat, jahe dan kunyit.
"Dan juga tadi ada tambahan di samping sppg disiapkan budidaya ikan. Saya kira ini bisa menjadi pelengkap untuk kebutuhan terkait masalah lauk yang menjadi variasi menu," ujarnya.
Secara nasional, Jenderal Listyo Sigit menyebut, Polri saat ini telah membangun 18 SPPG di berbagai daerah.
Sebanyak 36 SPPG lainnya kata dia, saat ini sedang berproses pembangunan dan verifikasi.
"Rencana sampai akhir tahun akan membangun 100 SPPG," jelas jenderal bintang empat ini.
Ia berharap agar SPPG yang dibangun Polri dapat menyukseskan program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang dicanangkan Presiden Prabowo Subianto.
"Tentunya harapan kita program yang kita laksanakan ini, bisa mendukung apa yang menjadi kebijakan bapak presiden terkait dengan program makan bergizi gratis," tuturnya.(*)
| Peringati Sumpah Pemuda, R8 Group Gelar Donor Darah dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis |
|
|---|
| Sisa 4 Hari, Asmo Sulsel Tawarkan Promo Motor Honda DP Mulai Rp1 Juta |
|
|---|
| Tomas Trucha Resmi Latih PSM Makassar, Suporter: Semoga Sissinya Bagus |
|
|---|
| Mahasiswa UMI Perkuat Moderasi Beragama di Lingkungan Kampus |
|
|---|
| Intensitas Hujan Makassar di Atas 65 Persen, PLN Pangkas Dahan di Kabel 150 kV dan 3 kV |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.