Tribun Travel
Ikan Parape, Hidangan Khas Makassar Jadi Primadona di Teras Waduk Nipa-Nipa
Ikan parape jadi primadona di Teras Waduk Nipa-Nipa. Hidangan khas Makassar ini disukai pengunjung dari berbagai daerah. Harganya pun terjangkau.
Penulis: Kaswadi Anwar | Editor: Sukmawati Ibrahim
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR – Kota Makassar, Sulawesi Selatan, dikenal dengan ragam kuliner khasnya.
Mulai dari coto, konro, pallubasa, sop saudara, mie kering, hingga palumara.
Namun, ada satu hidangan yang tak boleh dilewatkan, yakni ikan parape.
Dinamakan ikan parape karena ikan dibakar, lalu dibaluri bumbu khas parape dari berbagai rempah.
Salah satu tempat yang menyajikan hidangan ini adalah Teras Waduk Nipa-Nipa, yang terletak di perbatasan Kota Makassar dan Kabupaten Maros, tepatnya di Jl Inspeksi PAM Timur, Kecamatan Moncongloe, Maros, depan Kolam Regulasi Nipa-Nipa.
Di tempat ini, pengunjung bisa memilih berbagai jenis ikan untuk diolah menjadi ikan parape.
Seperti ikan baronang, ikan cepa, ikan sunu, dan ikan kaneke.
Proses pembuatannya cukup sederhana.
Ikan segar dibelah dua dan dibersihkan, lalu direndam jeruk nipis dan kunyit untuk menghilangkan bau amis.
Setelah itu, ikan dibakar di atas bara api.
Saat setengah matang, ikan dibalik dan dibumbui bawang merah, bawang putih, serta bumbu lainnya.
Setelah matang, ikan disajikan di piring lalu dibaluri bumbu parape.
Ikan parape sangat nikmat disantap bersama nasi hangat. Lebih lezat lagi bila dilengkapi aneka seafood seperti cumi, kepiting, dan udang.
Pemilik Teras Waduk Nipa-Nipa, Indriani Muin, mengatakan bumbu parape di tempatnya menggunakan bahan premium.
Umumnya terdiri dari bawang merah, bawang putih, cabai, serai, gula, kacang-kacangan, dan rempah lain.
Bumbu ini diolah sesuai standar operasional dapur.
| Harga Tiket Terjangkau, Grand Waterboom Mandai Ramai Dikunjungi Saat Nataru |
|
|---|
| Buntu Pasang Palopo, Destinasi Wisata Baru dengan Panorama Kota dari Ketinggian |
|
|---|
| Bulu Tanah Bone Tawarkan Wisata Alam Asri, Cocok untuk Camping hingga Prawedding |
|
|---|
| Puncak Lima Jari di Ponre Bone Spot Favorit Sunrise, Tiket Masuk Rp10 Ribu |
|
|---|
| Air Terjun Ladiako, Wisata Tersembunyi di Balik Bukit Bontocani Bone |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/IKAN-PARAPE-Proses-pembakaran-ikan-parape-di-Teras-Waduk.jpg)