Muswil PAN Sulsel 2025
Chaidir Syam Blak-blakan Alasan Ingin Bertarung dengan Husniah Talenrang di Muswil PAN Sulsel
Chaidir mengembalikan formulir pendaftaran di Sekretariat PAN Sulsel, Jl Sultan Alauddin, Makassar, Kamis (13/3/2025) sore.
Penulis: Erlan Saputra | Editor: Saldy Irawan
Sementara Muhammad Arie Anugrah adalah Anggota DPRD Maros.
"Alhamdulillah, kemarin sore kami telah resmi mengembalikan formulir pendaftaran sebagai calon formatur DPW PAN Sulsel. Formulir pendaftaran diterima langsung oleh Kepala Sekretariat PAN Sulsel," ujar Chaidir Syam kepada Tribun-Timur.
Menurutnya, ini adalah bentuk komitmen dan ikhtiar kami untuk terus memberikan kontribusi positif, baik melalui PAN maupun di luar.
Chaidir menegaskan, keputusannya maju bukan perkara ambisi, melainkan dorongan kuat dari kader PAN dan masyarakat.
"Selama 23 tahun menjadi kader, tentu ini merupakan bagian dari ikhtiar kami untuk terus memberikan kontribusi terbaik, baik bagi partai maupun masyarakat," ujar Chaidir.
Ia berharap, jika terpilih, dapat memperkuat posisi PAN di Sulsel dan meningkatkan peran partai dalam memperjuangkan aspirasi rakyat.
"Insya Allah, apapun keputusan dari DPP PAN nantinya akan kami terima dengan lapang dada. Yang terpenting, kami tetap berjuang untuk rakyat," tambahnya.
Chaidir Syam, Husniah Talenrang dan Usman Lonta Siap Bertarung di Muswil PAN Sulsel
Perebutan kursi Ketua DPW PAN Sulawesi Selatan (Sulsel) mulai memanas.
Tiga kader potensial sudah resmi mengambil formulir pendaftaran sebagai calon ketua.
Yakni Husniah Talenrang dan Usman Lonta.
Husniah Talenrang merupakan Bupati sekaligus Ketua DPD PAN Gowa.
Sementara itu, Usman Lonta merupakan Wakil Ketua DPW PAN Sulsel.
Dan terbaru, Bupati Maros Chaidir Syam telah mengembalikan formulir pendaftarannya.
Ketua Panitia Musyawarah Wilayah (Muswil) PAN Sulsel, Irfan AB membenarkan hal tersebut.
| Adu Prestasi Husniah Talenrang vs Chaidir Syam Rebut Ketua PAN Sulsel |
|
|---|
| Tak Hanya Ketua, Chaidir Syam Ungkap Minimal 3 Posisi Kunci PAN Sulsel Akan Ditentukan Formatur |
|
|---|
| Chaidir Syam Janjikan Kursi DPRD Sulsel Naik 2 Kali Lipat Jika Terpilih Ketua PAN Sulsel |
|
|---|
| Pemilihan Ketua PAN Sulsel Berubah Pasca Kursi Kurang Drastis-Kader Utama Hengkang |
|
|---|
| Reaksi Chaidir Syam, Heboh Husniah Talenrang Disebut Ketua PAN Sulsel |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.