Banjir di Luwu
BREAKING NEWS: Banjir 1 Meter Rendam 4 Kecamatan di Luwu
Sementara di Kecamatan Ponrang Selatan terdiri dari Desa Taramatekkeng dan Desa Paccerakang.
Penulis: Muh. Sauki Maulana | Editor: Sudirman
TRIBUN-TIMUR.COM, LUWU - Empat kecamatan di Kabupaten Luwu terendam banjir, Selasa (4/3/2025).
Banjir mulai merendam pemukiman warga sekitar pukul 03.55 Wita.
Koordinator Tim Reaksi Cepat (TRC) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Luwu, Karyadi mengatakan, 4 kecamatan terendam banjir yaitu Kecamatan Kamanre meliputi Kelurahan Cilallang, Desa Wara, dan Desa Salu Pareman, Sambung Karyadi.
Sementara di Kecamatan Ponrang Selatan terdiri dari Desa Taramatekkeng dan Desa Paccerakang.
"Tercatat juga di Kecamatan Bua meliputi Desa Pamesakkang dan Kecamatan Lamasi Timur meliputi Desa Pompengan Tengah," jelas Karyadi.
Ketinggian air bervariasi dari 50 centimeter hingga 1 meter.
Kini, tim BPBD Luwu masih melakukan jumlah pemantauan dan mencatat jumlah permukiman yang terkena dampak.
Laporan Jurnalis Tribun Timur Muh Sauki Maulana
Banjir Rendam MTs Bua Luwu, Ratusan Buku Rusak Parah |
![]() |
---|
3 Kecamatan Terendam Banjir di Luwu, 40 Rumah Terdampak |
![]() |
---|
BPBD Luwu: 3 Dusun Terendam Banjir di Desa Pongko |
![]() |
---|
Warga Desa Pongko Luwu: Desa Kami Sudah Langganan Banjir, Butuh Perhatian Pemerintah |
![]() |
---|
Hujan Deras, Ratusan Rumah Warga Desa Karang-karangan Luwu Terendam |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.