Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Penemuan Mayat Jeneponto

BREAKING NEWS: Mayat Laki-Laki Ditemukan Tergeletak di Sawah Jonggoa Jeneponto

 Warga Dusun Jonggoa, Jeneponto, Sulsel digegerkan dengan penemuan mayat seorang laki-laki di tengah sawah pada Senin (10/2/2025).

Dok Polres Bangkala
PENEMUAN MAYAT - Penemuan mayat laki-laki di persawahan, Dusun Jonggoa, Desa Banrimanurung, Kecamatan Bangkala Bara, Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan (Sulsel), Senin (10/2/2025). 

TRIBUN-TIMUR.COM, JENEPONTO - Warga Dusun Jonggoa, Desa Banrimanurung, Kecamatan Bangkala Bara, Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan (Sulsel), dikejutkan dengan penemuan mayat seorang laki-laki Senin (10/2/2025).

Mayat tersebut ditemukan dalam posisi terbaring miring di tengah sawah.

Kapolsek Bangkala, AKP Syaifullah Syan, membenarkan penemuan tersebut saat dikonfirmasi Tribun Timur.

"Ditemukan di tengah sawah sekitar pukul 10.00 Wita," ujar AKP Syaifullah Syan melalui pesan WhatsApp.

Korban diketahui bernama Dg Sanrang (58), warga Dusun Jonggoa.

Informasi yang dihimpun, sekitar pukul 07.00 Wita, korban berangkat menuju sawahnya seperti biasa.

"Saat ini, korban telah disemayamkan di rumah duka untuk persiapan pemakaman," jelas AKP Syaifullah Syan. (*)

Laporan Jurnalis Tribun-Timur.com, Muh Agung Putra Pratama

 

Sumber: Tribun Timur
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved