Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Jenesys 2025

Suhu Minus 5 Derajat dan Hujan Salju Sepanjang Jalan ke Takikawa

Perjalanan menggunakan pesawat dengan waktu tempuh sekira 1 jam 15 menit dari Bandara Internasional Haneda di Tokyo ke Bandara Internasional Chitose.

Penulis: Fahrizal Syam | Editor: Sudirman
TRIBUN-TIMUR.COM / FAHRIZAL
JENESYS 2025 - Jurnalis Trbun Timur Fahrizal saat berkunjung ke Takikawa, Jepang, Rabu (29/1/2025). Hujan salju menemani perjalanan mereka selama berada di Jepang. 

Saat kami tiba, suhu udara mencapai 0 derajat celcius. Bahkan sempat berada di minus 5 derajat celcius.

Suhu terdingin di kota ini disebut bisa mencapai minus 10 derajat.

Dalam perjalanan ke Takikawa, kami sempat mampir untuk mencicipi hidangan khas Jepang, Kamameshi.

Kamameshi adalah hidangan nasi Jepang yang dimasak secara tradisional dalam panci besi yang disebut kama. 

Ada banyak jenisnya, namun sebagian besar terdiri dari nasi yang dibumbui dengan kecap atau mirin, dan dimasak dengan daging dan sayuran.

Ditambah dengan pelengkap berupa sup dan asinan sayuran, plus rasa pedas dari wasabi, memberi kehangatan di tengah cuaca yang sangat dingin.

Pada hari kedua sebelum berangkat ke Hokkaido, saya juga sempat berkunjung ke Tokyo National Museum (TNM) atau Museum Nasional Tokyo.

Museum ini merupakan destinasi wisata favorit wisatawan yang berkunjung ke Jepang

Museum terletak di Taito City, memiliki puluhan ribu koleksi benda bersejarah, baik dari Jepang maupun beberapa negara lain di Asia. 

Museum ini adalah rumah bagi seni dan artefak dari seluruh Asia dan sekitarnya, termasuk koleksi Jepang terbesar dan terbaik di dunia.

Benda bersejarah dari Indonesia pun ada di dalamnya. 

Sekira 400 koleksi peninggalan orang-orang terdahulu, dipajang secara bergantian di TNM. 

"Kami juga memiliki koleksi dari Indonesia. Totalnya ada empat ratusan yang dipajang secara bergantian di TNM," kata Takenouchi Katsuyori, Supervisor Administrasi Diivisi Urusan Umum Museum Nasional Tokyo

Takenouchi mengantar Jurnalis Tribun-timur.com, bersama beberapa jurnalis lain mengelilingi kawasan TNM, Rabu (29/1/2025) siang. 

Saat ini ada empat patung kecil asal Indonesia yang dipajang. 

Sumber: Tribun Timur
Halaman 2 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved