Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Pilkada Sinjai 2024

Debat Perdana Pilkada Sinjai Bahas Ekonomi dan Lingkungan Hidup  

Debat publik perdana ini untuk pasangan calon bupati dan wakil bupati Sinjai Pilkada 2024.

Penulis: Muh Ainun Taqwa | Editor: Saldy Irawan
Ist
Empat calon bupati sinjai Pilkada 2024 saat pengundian dan penepatan nomor urut di KPU Sinjai, Jl Bhayangkara, Kecamatan Sinjai Utara, Kabupaten Sinjai. 

TRIBUNSINJAI.COM, SINJAI UTARA— Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Sinjai bakal menggelar debat publik.

Debat publik perdana ini untuk pasangan calon bupati dan wakil bupati Sinjai Pilkada 2024.

Kegiatan ini akan dihelat di Gedung Pertemuan, Jl Persatuan Raya, Jumat (1/11/2024).

Pada debat nantinya, para Paslon membahas tema tentang peningkatan ekonomi dan pengelolaan lingkungan hidup.

Selain itu mereka juga akan membahas pemenuhan hak dasar masyarakat.

“Estimasi debat Paslon paling maksimal 180 menit atau berlangsung selama 3 jam,” kata Ketua KPU Sinjai, Muhammad Rusmin, Selasa (29/10/2024).

Sementara untuk jumlah panelis kata Rusmin sebanyak lima orang.

Penalis diantaranya dari akademisi, penggiat demokrasi dan unsur profesional dengan enam segmen debat Paslon nantinya.

Segmen pertama Penyampaian visi misi, selanjutnya pendalaman visi dan program, tanya jawab serta penutup atau closing statemen.

Rusmin mengungkapkan hasil kesepakatan bahwa pendukung atau relawan dibatasi sebanyak 50 orang.

“Pendukung kita batasi sebanyak 50 orang, baik dari Paslon, keluarga, tim pemenangan ketua maupun perwakilan partai politik dan relawan,” ujarnya.

Alasan pembatasan ini karena terkait pertimbangan kapasitas tempat penyelenggaraan debat dan efektif serta efektivitas terselenggaranya proses kegiatan berlangsung.

Terdapat empat Paslon yang bertarung di Pilkada Sinjai 2024.

Mereka adalah Muzayyin Arif-Andi Ihsan Hamid nomor urut 1, Hj Ratnawati-Andi Mahyanto Mazda nomor urut 2.

Selanjutnya Hj Nursati-Lukman H Arsal nomor urut 3 dan Hj Andi Kartini Ottong-Muzakkir nomor urut 4.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved