BPTD Kelas II Sulsel Sosialisasikan Keselamatan Berkendara untuk Pelajar di Dua Sekolah di Makassar
Sosialisasi ini memberikan pemahaman kepada para pelajar yang mulai menggunakan kendaraan bermotor, mengenai pentingnya tata cara berkendara yang aman
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR – Dalam rangka meningkatkan kesadaran berlalu lintas di kalangan pelajar, Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) Kelas II Sulawesi Selatan mengadakan sosialisasi keselamatan berkendara di SMP Katolik Sudiang dan SMK Darrussalam Makassar.
Kegiatan ini dilaksanakan pada Selasa, 3 September 2024, sebagai bagian dari Pekan Keselamatan Jalan (PKJ).
Sosialisasi ini dirancang khusus untuk memberikan pemahaman kepada para pelajar yang telah mulai menggunakan kendaraan bermotor, mengenai pentingnya tata cara berkendara yang aman.
Hal ini diharapkan dapat menekan angka kecelakaan dan risiko yang mungkin terjadi di jalan raya. Selain itu, BPTD juga mendorong penggunaan transportasi umum sebagai alternatif yang lebih aman dan efisien.
“Kegiatan sosialisasi ini penting untuk dilakukan bagi pelajar agar mereka mempunyai pondasi pengetahuan yang kuat ketika turut serta menjadi pengguna jalan," ujar Kepala Seksi Sarana dan Angkutan Jalan, Sungai, Danau, dan Penyebrangan BPTD Kelas II Sulsel, Husni Mubarak.
Husni juga menambahkan bahwa siswa-siswi diimbau untuk memanfaatkan angkutan umum seperti angkot dan Teman Bus Trans Mamminasata, yang melintasi jalan di depan sekolah mereka, sebagai sarana transportasi ke dan dari sekolah.
Ini diharapkan dapat mengurangi kepadatan lalu lintas serta meningkatkan keselamatan di sekitar lingkungan sekolah.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan para pelajar dapat lebih memahami pentingnya keselamatan berkendara dan menjadikannya sebagai kebiasaan dalam kehidupan sehari-hari.
Sekprov Sulsel Jufri Rahman Curhat ke DPD RI : PNBP Hutan Ditarik Pusat, Tapi Tak Dibagi ke Daerah |
![]() |
---|
Kalla Group Bangun Gedung Baru 7 Lantai RS Islam Faisal Makassar |
![]() |
---|
Bernardo Tavares Bongkar Penyebab Start Buruk PSM Makassar di Super League |
![]() |
---|
Tim PKM UNM Kembangkan Dasawisma Lewat Pengolahan Hasil Laut untuk Cegah Stunting di Barrang Lompo |
![]() |
---|
Cara Dapat Honda BeAT Edisi One Piece Tahilalats di Makassar |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.