Belum Ada Beras Saset 200 Gram di Supermarket Makassar, Bulog: Baru Wacana
Pantauan Tribun-Timur.com, Sabtu (24/3/2024), beras 200 gram tidak tersedia di Hypermart dan Hero Supermarket Mall Panakkukang (MP) Kota Makassar.
Penulis: Rudi Salam | Editor: Sukmawati Ibrahim
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Belakangan, harga beras di Sulawesi Selatan (Sulsel) melonjak tajam di pasaran.
Harga beras premium bahkan mencapai angka kisaran Rp15.000 sampai dengan Rp16.000.
Padahal, Harga Eceran Tertinggi (HET) beras premium Rp13.900 per kilo dan beras medium Rp 10.900.
Melonjaknya harga beras membuat adanya wacana beras saset dengan ukuran 200 gram.
Sebelumnya, dikutip dari laman Bulog.co.id, memang terdapat beras kemasan saset.
Di laman tersebut tertulis bahwa salah satu varian kemasan Beras Kita yang dihadirkan dalam bentuk sachet (berukuran kecil – 200 gr) mudah untuk dibawa, praktis dan ekonomis.
Beras tersebut dinilai cocok untuk anak kos, mahasiswa, para pendaki/traveller dan masyarakat berpenghasilan harian.
Satu sachet dapat dikonsumsi untuk 2 sampai 3 porsi.
Pantauan Tribun-Timur.com, Sabtu (24/3/2024), beras 200 gram tidak tersedia di Hypermart dan Hero Supermarket Mall Panakkukang (MP) Kota Makassar.
Yang ada hanya beberapa varian beras, salah satunya beras Bulog 5 Kg dengan harga Rp54.500.
Terpisah, dihubungi Tribun-Timur.com, Pimpinan Perum Bulog Sulselbar Imron Rosidi menyebut program tersebut baru wacana.
“Belum ada. Itu baru rencana,” kata Imron Rosidi.(*)
| 450 Polisi dan Tentara Jaga Kampung Sapiria - Borta Makassar Pasca 13 Rumah Terbakar |
|
|---|
| STIE Makassar Cetak 110 Sarjana, Fokus Penguatan Karakter dan Kompetensi MBKM |
|
|---|
| Dompet Rp3 Juta Raib, Aksi Pencurian di Warung Makassar Terekam CCTV |
|
|---|
| UT Makassar Mantapkan Strategi Pemasaran di Rakortas 2025, Siap Dukung Target 1 Juta Mahasiswa |
|
|---|
| Tragedi Pannampu 13 Rumah Terbakar, Sosiolog Unhas Ungkap 5 Penyebab Kekerasan Berulang |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/Stok-beras-di-Hypermart-Mall-Panakkukang-Makassar-1111.jpg)