Kaleidoskop 2023
Bawaslu Luwu Laporkan Camat dan Kapus ke KASN, Dua Pengrusakan APK dan Pelanggaran Masa Kampanye
Pelanggaran netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN).pertama kali ditemukan di bulan Mei 2023.
Penulis: Muh. Sauki Maulana | Editor: Ansar
TRIBUN-TIMUR.COM, LUWU - Sepanjang tahun 2023, Bawaslu Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan menerima sejumlah laporan pelanggaran.
Pelanggaran netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN).pertama kali ditemukan di bulan Mei 2023.
Dua ASN dilapor ke KASN terdiri dari satu orang camat dan satu kepala puskesmas.
Ketua Bawaslu Luwu, Irpan menerangkan, kedua ASN itu ialah Camat Suli Barat dan Kepala Puskesmas Walenrang.
"Untuk pelanggaran yang ditangani Bawaslu Luwu sepanjang 2023, dalam masa sosialisasi ada dua temuan pelanggaran netralitas ASN yang mana terhadap pelanggaran tersebut sudah ada sanksi dari KASN," jelasnya, Senin (25/12/2023).
Kata Irpan, sementara di dalam tahapan kampamye yang berlangsung sejak 28 November 2023, pihaknya menerima dua laporan.
"Dalam masa kampanye ada dua laporan di Kecamatan Ponrang Selatan dan Walenrang dengan kasus yang sama yaitu pengrusakan Alat Peraga Kampanye atau APK," terangnya.
Namun, sambung Irpan, laporan tersebut tidak memeliki kelengkapan syarat formil untuk diteruskan.
"Dan terhadap kedua laporan tersebut tidak dapat diregistrasi dan diproses lebih lanjut dikarenakan syarat formil dari dua laporan tersebut tidak terpenuhi," akunya.
Dirinya berharap, selama tahapan kampanye berlangsung, tak ada lagi bentuk pelanggaran yang dilakukan oleh ASN.
Sebab, Bawaslu Luwu sudah mamberikan imbauan netralitas kepada seluruh ASN yang tercatat.
"Kami berharap tidak ada lagi pelanggaran di sisa masa kampanye yang dilakukan oleh peserta Pemilu atay ASN. Kami meminta peran aktif masyarakat dan semua stakeholder untuk membantu kami melakukan pengawasan di tahapan kampanye ini," harapnya.
Bawaslu Luwu Laporkan 2 ASN Nakal
Bawaslu Luwu melaporkan Camat Suli Barat dan Kepala Puskesmas Walenrang ke Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN).
Pelanggaran netralitas ASN pertama kali ditemukan pada bulan Mei 2023.
Jalan Rusak Berat di Sinjai 311.804 Kilometer di 2023 |
![]() |
---|
Jumlah Warga Meninggal Dunia di Jalan Raya Sinjai Meningkat di Tahun 2023 |
![]() |
---|
Harapan Bupati Indah Putri Indriani di 2024 Setelah Jumlah Warga Miskin Luwu Utara di 2023 Turun |
![]() |
---|
Irjen Pol Andi Rian Djajadi: Pelanggaran Kode Etik Personel Polda Sulsel Naik 46 Persen di 2023 |
![]() |
---|
Pelanggaran Kode Etik Personel Polda Sulsel Naik 46 Persen di 2023 |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.