Ayah dan Anak Tewas dalam Ruko
Sudah Dua Hari Pelaku Pembunuhan Ayah dan Anak di Maros Belum Terungkap, Polisi Irit Bicara
Peristiwa pembunuhan terjadi di Lingkungan Sanggalea, Kelurahan Taroada, Kecamatan Turikale, Kabupaten Maros, Rabu (6/12/2023).
Penulis: Nurul Hidayah | Editor: Sudirman
TRIBUNMARO.COM, MAROS - Polres Maros belum berhasil menangkap pelaku pembunuhan ayah dan anak di Maros
Peristiwa pembunuhan terjadi di Lingkungan Sanggalea, Kelurahan Taroada, Kecamatan Turikale, Kabupaten Maros, Rabu (6/12/2023).
Artinya sudah dua hari setelah kejadian, Polres Maros belum berhasil mengungkap pelaku.
"Sabar dulu, kalau sudah jelas pelakunya saya akan undang semua untuk konferensi pers," kata Kasi Humas Polres Maros Iptu Duddin dalam grup WhatsApp, Jumat (8/12/2023).
Polres Maros memang irit bicara terkait insiden ini.
Bahkan Kasat Reskrim Polres Maros, Iptu Slamet saat dikonfirmasi memilih bungkam.
Sedangkan Kapolres Maros, AKBP Awaluddin Amin hanya memberikan keterangan pada hari kejadian, Rabu (6/12/2023).
"Saya sampaikan kepada teman-teman bersabar kami sedang bekerja sekarang doakan kami. Kami akan tangkap pelakunya," katanya.
Dia menjelaskan proses penyelidikan juga dibantu unit Resmob Polda Sulsel.
"Dari Polres Maros, Polsek dan diback up Resmob Polda Sulsel langsung melakukan olah TKP. Terkait petunjuk kami mohon masyarakat maros doakan kami," tutupnya.
Kondisi Ruko milik korban yang berada di tepi jalan Poros Maros-Makassar pun nampak lengang.
Tak terlihat seorang pun anggota keluarga yang berada di ruko yang berlokasi Lingkungan Sanggalea, Kecamatan Taroada, Kecamatan Turikale Kabupaten Maros ini.
Mobil kijang Innova berwarna abu-abu nomor polisi DD 1484 DL dan Honda Jazz abu-abu nomor polisi DD 1653 TR tetap terparkir ditempatnya.
Satu karangan bunga ucapan duka cita dari Sahabat alumni YPJ Angkatan 15 Timika Papua terpajang di depan pintu ruko berwarna pink.
Garis polisi masih terpasang, orang tak berkepentingan tak boleh melintas.
VIDEO: Rencanakan Pembunuhan 3 Hari, Andi Peragakan 41 Adegan |
![]() |
---|
Andi Rencanakan Pembunuhan 3 Hari, Bos Roti Maros Tewas 17 Tusukan |
![]() |
---|
Total 41 Adegan Rekonstruksi Pembunuhan Bos Roti Maros dan Anaknya di Maros |
![]() |
---|
Dilarang Dekati Pelaku, Keluarga Korban Pembunuhan Ayah dan Anak Cubit Kasat Reskrim Polres Maros |
![]() |
---|
Selalu 'Dipelototin' Bos Roti Maros, Andi alias Black Tusuk Mata Korban Pakai Gunting |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.