APKESI Dukung Sekda Arifin Nur Jadi Pj Bupati Jeneponto Gantikan Iksan Iskandar
Nama Muhammad Arifin Nur masuk bursa calon Pj Bupati Jeneponto menggantikan Iksan Iskandar setelah turun takhta pada 31 Desember 2023
Penulis: Muh. Agung Putra Pratama | Editor: Ari Maryadi
TRIBUN-TIMUR.COM, JENEPONTO - Bupati Jeneponto Iksan Iskandar dan Wakil Bupati Jeneponto Paris Yasir kurang dua bulan lagi turun takhta dari pemerintahan.
Dinamika pengusulan Penjabat atau Pj Bupati Jeneponto, Sulawesi Selatan (Sulsel), terus dinamis.
Semakin mencuatkan nama sosok Sekretaris Daerah (Sekda) Jeneponto, Muhammad Arifin Nur.
Hal tersebut terlihat setelah pengurus Asosiasi Pemerintah Kelurahan Seluruh Indonesia (APKESI) Jeneponto menyambangi Muhammad Arifin Nur.
Mereka menyambangi Muhammad Arifin Nur di Ruang Kerja Sekda, Kantor Bupati, Jl Lanto Daeng Pasewang, Kecamatan Binamu, Jeneponto, Senin (6/11/2023) siang.
Ketua APKESI Jeneponto, Sutan Sarif mengatakan, Muhammad Arifin Nur adalah sosok pamong senior.
"Beliau adalah pamong senior dan berpengalaman di setiap struktur jenjang jabatan perangkat daerah, mulai kepala bagian dan telah menduduki kepala perangkat daerah diempat bidang yang berbeda," ujarnya.
"Selain itu mampu menjembatani seluruh komponen masyarakat, organisasi, dan lembaga di Butta Turatea," ucapnya.
Selain itu, sosok Muhammad Arifin Nur juga dikenal memiliki banyak pengalaman dalam hal berorganisasi.
Salah satunya, Himpunan Mahasiswa Islam (HMI).
"Dari segi organisasi beliau di tahun 1990 aktif di Himpunan Mahasiswa Turatea (HPMT) dan HMI cabang makassar," lanjutnya.
Di tempat yang sama, Muhammad Arifin Nur turut mengpresiasi support pengurus APKESI.
"Pada prinsipnya kita berharap agar semua kita bersinergi mulai dari pusat hingga daerah dan tetap membangun Jeneponto kedepan lebih baik lagi," katanya menambahkan.
Perlu diketahui, pengurus APKESI Jeneponto beranggotakan 31 lurah se-Jenponto.
Diberitakan sebelumnya, Masa jabatan Bupati Jeneponto Iksan Iskandar bersama Wakilnya Paris Yasir berakhir 31 Desember 2023.
Bupati Jeneponto 'Sikat' Pejabat Lama Era Iksan Iskandar |
![]() |
---|
Dukung Appi, Iksan Iksandar: Tradisi Golkar Harus Dekat dengan Kekuasaan |
![]() |
---|
Alhamdulillah! Jamaah Kloter 1 UPG Tiba di Mekkah, Disambut Ketua Sektor 3 Ikbal Ismail |
![]() |
---|
Temui Iksan Iskandar, Taufan Pawe Kian Gencar Temui Bangun Kekuatan Jelang Musda Golkar Sulsel |
![]() |
---|
Pro-Kontra Relokasi Pasar Rumbia Jeneponto, 50 Pedagang Temui Sekda |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.