Kerjasama BPJS Ketenagakerjaan, Pemkab Luwu Utara Salurkan Santunan Senilai Rp 1,7 Miliar
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Luwu Utara bekerjasama BPJS Ketenagakerjaan telah menyerahkan santunan Rp 1.769.702.520 per Januari-Agustus 2023.
Penulis: Ivan Ismar | Editor: Sudirman
TRIBUNLUTRA.COM, MASAMBA - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Luwu Utara bekerjasama BPJS Ketenagakerjaan telah menyerahkan santunan Rp 1.769.702.520 per Januari-Agustus 2023.
Santunan terdiri dari jaminan kematian Rp 1.344.000.000, jaminan kecelakaan kerja Rp 150.149.260.
Kemudian jaminan pensiun Rp 187.053.260, dan beasiswa pendidikan Rp 88.500.000.
Penerimanya adalah non ASN, perangkat desa, BPD, pekerja keagamaan, dan 1.666 nelayan.
Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani mengatakan, pemkab terus berkomitmen untuk memberikan pelayanan jaminan sosial yang adil dan berkualitas bagi seluruh masyarakat.
"Salah satunya melalui jaminan perlindungan sosial bagi tenaga kerja di Kabupaten Luwu Utara," kata Indah Putri Indriani, Jumat (9/9/2023).
Pemkab berkomitmen menanggulangi kemiskinan ekstrem melalui program perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan bagi pekerja rentan di desa.
Indah menambahkan, melalui program ini, mencoba mendorong perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan bagi pekerja rentan di desa.
"Ini sebagai upaya penanggulangan kemiskinan ekstrem,” ujar bupati perempuan pertama di Sulsel ini.
Pemkab juga telah membentuk susunan tim pelaksana pengawasan dan pengendalian kepesertaan program Jamsostek tingkat Kabupaten Luwu Utara.
Indah Putri juga mengimbau seluruh perangkat daerah agar segera melengkapi data yang diperlukan.
”Banyak manfaat yang bisa didapatkan masyarakat kita melalui program ini, jadi saya minta untuk sesegera mungkin melengkapi datanya," ujarnya.
"Jangan menunda-nunda. Mohon kerja samanya, karena keberhasilan program ini tentu tidak terlepas dari upaya kita semua," kata Indah.
| Abdul Muis: Dana Rp11,1 Juta Bukan Gratifikasi Tapi Akumulasi Insentif 3,5 Tahun |
|
|---|
| Guru Rasnal dan Abd Muis Terbukti Ambil Rp11 Juta dari Iuran, Prabowo Hanya Rehabilitasi Status ASN |
|
|---|
| Dibebaskan dari Belenggu Panjang, Rasnal–Muis Disambut Haru Keluarga dan Rekan Guru |
|
|---|
| Kepsek Pakaikan Seragam Korpri, Guru Menangis Sambut Kedatangan Rasnal-Abdul Muis di SMAN 1 Lutra |
|
|---|
| Status ASN Dikembalikan, PGRI Lutra Maafkan LSM Pelapor Abdul Muis dan Rasnal |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/Bupati-Luwu-Utara-Indah-Putri-Indriani-456.jpg)