Pemilu 2024
KPU Enrekang Minta Masyarakat Cermati Hasil DPS Pemilu 2024
Warga diminta aktif memberikan tanggapan serta masukan terhadap hasil penetapan Daftar Pemilih Sementara (DPS).
Penulis: Erlan Saputra | Editor: Hasriyani Latif
TRIBUN-TIMUR.COM, ENREKANG - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Enrekang meminta masyarakat untuk aktif mengikuti proses Pemilu 2024.
Warga diminta aktif memberikan tanggapan serta masukan terhadap hasil penetapan Daftar Pemilih Sementara (DPS).
Hal ini disampaikan Ketua KPU Enrekang Haslipa, saat ditemui usai Rapat Pleno Rekapitulasi dan Penetapan DPS di Dwikiya Cafe & Resto, Kelurahan Tanete, Kecamatan Anggeraja, Enrekang, Sulawesi Selatan, Jumat (7/4/2023).
Haslipa menyebut masukan itu untuk memastikan apakah pemilih sementara sudah penuhi syarat atau belum.
Untuk mempermudah masyarakat, KPU Enrekang akan menyebarkan hasil penetapan DPS ke tempat-tempat umum.
"Hasil pleno terbuka ini, kemudian akan diumumkan sampai ke tempat pemungutan suara (TPS). Tujuannya agar masyarakat bisa melihat dan mencermati. Seperti hasil DPS itu ditempel di kantor-kantor desa atau tempat umum lainnya," tuturnya.
Jika seandainya ada tanggapan dan masukan, maka pihak KPU akan segera menindaklanjuti.
"Kami sebagai penyelenggara Pemilu 2024, selalu terbuka untuk masyarakat. Jadi kalau ada tanggapan atau masukan, kami mesti siap 24 jam untuk menindaklanjuti," tuturnya.
"Jadi hasil pleno kali ini sifatnya masih sementara dan bisa saja berubah-ubah," tambahnya.(*)
Laporan Wartawan TribunEnrekang.com, Erlan Saputra
Ingat Yusran Tajuddin Ketua KPU Bone Terseret Kasus Markup Suara Caleg Sulsel? Segera Disidang DKPP |
![]() |
---|
Daftar 9 Caleg Terpilih Mundur Jadi Anggota DPRD Sulsel Demi Maju Pilkada, Siapa Calon Penggantinya? |
![]() |
---|
Ketua Bawaslu Mardiana Rusli: Tidak Ada Larangan Penyelenggara Pemilu Bicara ke Media |
![]() |
---|
Sosok Legislator PKS Nur Huda Waskitha Naik Motor Butut saat Pelantikan tapi Ternyata Jutawan |
![]() |
---|
8 Caleg Terpilih DPRD Sinjai Terancam Tak Dilantik, Dominasi Jagoan Nasdem-Golkar |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.