Pemilu 2024
Pro Kontra Pemilu Terbuka atau Tertutup, Muhammad Fauzi: Sistem Harus Terinspirasi dari Masyarakat
Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Golkar, Muhammad Fauzi menjadi narasumber pada program Mata Lokal Memilih #4, Sabtu (18/3/2023).
Penulis: Wahyudin Tamrin | Editor: Muh Hasim Arfah
Berbicara tentang pencitraan, Fauzi menganggap politik kita tidak lepas dari pencitraan.
“Dan memang politik itu high cost. Tidak ada bicara politik tidak high cost. Juga tidak ada di DPR RI pengesahannya anggaran untuk pencitraan dewan. Itu tidak ada. Kalau biaya pribadi itu dikeluarkan adalah hak daripada anggota DPR RI,” katanya.
Ia pun menganggap setelah terpilih maka, anggota DPR mesti bertanggung jawab ke daerah pemiliha.
“Dalam hal mewakili dapilnya, maka harus disampaikan ke ruang publik. Bagi saya itu tidak bisa dikatakan pencitraan semata. Jangankan di partai politik di sektor lain saja pencitraan itu tidak bisa dilepaskan. Karena apapun pekerjaan kita jika itu baik pasti respon kita juga baik dan respon masyarakat juga baik,” katanya.
Ia menyampaikan, ketika anggota DPR bekerja dengan baik maka, mudah-mudahan persepsi masyarakat juga baik.
“Sehingga perlakuan masyarakat kepada kita untuk maju lagi insya Allah baik. Karena persepsi itu yang mempengaruhi perlakuan kita terhadap orang lain atau sesuatu yang ada di tengah kita,” katanya.(*)
DPR RI
Partai Golkar
Muhammad Fauzi
Mata Lokal Memilih
sistem pemilihan terbuka
sistem Pemilu tertutup
Ingat Yusran Tajuddin Ketua KPU Bone Terseret Kasus Markup Suara Caleg Sulsel? Segera Disidang DKPP |
![]() |
---|
Daftar 9 Caleg Terpilih Mundur Jadi Anggota DPRD Sulsel Demi Maju Pilkada, Siapa Calon Penggantinya? |
![]() |
---|
Ketua Bawaslu Mardiana Rusli: Tidak Ada Larangan Penyelenggara Pemilu Bicara ke Media |
![]() |
---|
Sosok Legislator PKS Nur Huda Waskitha Naik Motor Butut saat Pelantikan tapi Ternyata Jutawan |
![]() |
---|
8 Caleg Terpilih DPRD Sinjai Terancam Tak Dilantik, Dominasi Jagoan Nasdem-Golkar |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.