Video Viral
Video Viral Instagram Polisi Berpakaian Preman Tangkap Pelaku Pembobolan ATM, Awalnya Mau Ambil Uang
Video Bripda Andre menangkap terduga pelaku pembobolan ATM BNI di Jalan Letjen Jamin Ginting viral di media sosial.
TRIBUN-TIMUR.COM - Video Bripda Andre menangkap terduga pelaku pembobolan ATM BNI di Jalan Letjen Jamin Ginting viral di media sosial.
Bripda Andre bertugas di Dit Samapta Polda Sumatera Utara (Sumut).
Video Bripda Andre menangkap pelaku pembobolan ATM BNI pertama kali diunggah di akun Instagram @tkpmedan, Senin (23/1/2023).
Bripda Andre hanya berpakaian preman saat menangkap pelaku pembobolan ATM.
Ia berhasil melumpuhkan pelaku dengan menggunakan tangan kosong.
"Aksi heroik polisi tangkap pelaku pembobol ATM," demikian kalimat yang tertulis dalam video tersebut.
Kabid Humas Polda Sumut Kombes Hadi Wahyudi mengatakan, pelaku pembobolan ATM yang ditangkap berinisial SG (41).
Aksi percobaan pembobolan mesin ATM terjadi di Jalan Jamin Ginting Medan, Minggu (22/1/2023).
Ia ditangkap saat Bripda Andre hendak mengambil uang di mesin ATM.
Namun dihalangi seorang pria yang mengaku sebagai petugas vendor.
"Dengan alasan mesin dalam perbaikan," ujar Hadi, Selasa (24/1/2023).
Bripda Andre merasa curiga karena pelaku membawa sebuah besi yang digunakan untuk mencongkel mesin ATM.
"Merasa curiga dengan gerak gerik pelaku, Bripda Andre segera menghubungi Tim PRC Ditsamapta Poldasu yang sedang bertugas dan selanjutnya mengamankan pelaku", lanjut dia.
Dari tangan pelaku, berhasil diamankan barang bukti berupa besi runcing, tang pemotong, isosali hitam, dan dua unit handphone.
"Saat ini pelaku sudah diserahkan ke Polsek Medan Tuntungan untuk dilakukan pendalaman oleh penyidik", pungkas Hadi.
Hadi juga membenarkan bahwa pria berbaju hitam yang melumpuhkan pelaku seperti dalam video adalah Bripda Andre.
Diketahui, Bripda Andre juga merupakan salah seorang personel Dit Samapta Polda Sumut.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Viral, Video Aksi Bripda Andre Tangkap Pelaku Pembobolan ATM di Medan: Awalnya Mau Ambil Uang, tapi Dihalangi"
Terekam Tebas Mobil Pakai Parang, Warga Jeneponto Ditangkap |
![]() |
---|
Viral Kelompok Remaja Diduga Geng Motor Serang Pemukiman Warga di Panciro Gowa |
![]() |
---|
Viral! Diduga Pungli, Petugas Operasi Dishub Takalar Kabur Saat Didatangi Wartawan |
![]() |
---|
Heboh Video Kuntilanak di Sinjai Timur, Polisi Pastikan Hoaks |
![]() |
---|
Video Syur Gegerkan Warga Jeneponto Sulsel, Polisi Periksa 2 Saksi |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.