Banjir Makassar
Blok 10 Antang Makassar Banjir, 66 Warga Mengungsi di Masjid
Total ada 66 jiwa yang mengungsi di masjid akibat banjir di Blok 10 Antang Makassar.
Penulis: Siti Aminah | Editor: Hasriyani Latif
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Beberapa wilayah di Kecamatan Manggala tergenang banjir, khususnya di Blok 10 Antang, Makassar.
Laporan dari Camat Manggala Andi Fadly pada pukul 11.23 Wita di Grup Siaga Banjir Pemkot Makassar, sejumlah warga mulai mengungsi.
Total ada 66 jiwa yang mengungsi di masjid.
Di Masjid Jabal Nur Jl. Biola 13 Blok 10 ada 54 jiwa dari 16 KK.
Sementara di masjid Makka Al Mukarramah Jl. Suling 1 sebanyak 13 jiwa dengan 2 KK.
"Total pengungsi sebanyak 66 orang, terdiri dari 18 KK," tulis Andi Fadly dalam laporannya.
Adapun titik genangan yakni di RW 13 Jl Kecaping Raya dengan ketinggian air 50 cm.
Kemudian di RW 13 Jl Suling 1 dengan ketinggian air 30 cm.
Selanjutnya di RW 11 Jl Terompet 2 Ketinggian air 20 cm
Terakhir di RW 8 Jl Bangkala dalam 5, ketinggian air 15 cm.
Sementara itu, Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Makassar Achmad Hendra Hakamuddin melaporkan Perumahan Pemda Manggala juga tergenang air setinggi 50 cm.
Laporan tersebut disampaikan sekira pukul 14.30 Wita.
Tim carester juga telah melakukan evakuasi terhadap warga Perum Pemda Blok C 15 No.23.
Warga Jumadi (56) mengalami lumpuh atau stroke sehingga dievakuasi ke titik pengungsian.
Jumadi ditempatkan di pengungsian Pondok Pesantren DDI Abrad.(*)
