PSM Makassar
Suporter Rindu Gocekan Bola Wiljan Pluim
Gelandang serang Willem Jan Pluim masih harus menahan diri tidak merumput bersama PSM Makassar.
*Baru Bisa Main Lawan Bhayangkara
TRIBUN-TIMUR.COM- Gelandang serang Willem Jan Pluim masih harus menahan diri tidak merumput bersama PSM Makassar dalam laga Liga 1.
Kapten PSM ini masih menjalani sanksi larangan bermain dari Komisi Disiplin (Komdis) PSSI.
Baru dua laga telah dilewati, masih ada tiga laga lagi.
“Kami rindu Pluim memainkan bola di lapangan tengah. Kami rindu gojekan bola dari Pluim,” kata suporter perempuan Audry Quini, Mahasiswi Universitas Hasanuddin.
Namun, Pluim bisa dimainkan lawan PS Barito Putera di Stadion Dehman Lehman, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan, Senin (3/10/2022) pukul 17.00 Wita.
Pertemuan PSM lawan Barito Putera bisa menjadi ajang unjuk gigih pemain asal Belanda tersebut.
Baca juga: Legenda Timnas Indonesia Prediksi Pemain PSM Ramadhan Sananta Jadi Striker Masa Depan Timnas
Sekaligus menjadi obat rindu dirinya kembali bermain dan beri kontribusi bagi PSM.
Sebab, setelah lawan Barito Putera, ia kembali harus absen dua laga. Sanksinya baru selesai ketika lawan Bhayangkara FC di Stadion Patriot Chandrabaga, Bekasi.
Pluim menjadi roh lapangan tengah skuad Laskar Pinisi sejak bergabung 2016 silam. Perannya di lapangan tengah belum ada yang bisa menggantikan.
Ayah dua anak memiliki skill individu di atas rata-rata. Ketika bola berada dalam penguasaannya akan sulit direbut.
Dia mampu melewati dua sampai tiga pemain lawan. Umpan akurat dan visi bermain bagus.
Dilengkapi dengan penyelesaian akhir serta eksekusi bola mati yang bagus pula.
Tak ayal Pluim disebut sebut sebagai sang maestro lapangan tengah.
Baca juga: PSM Makassar Full Skuad Lawan Barito Putera, Pengamat Minta Pemain Bermain dengan Kekuatan Penuh