Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Maxx Coffee Fun Brewing Edukasi Customer Cara Buat Kopi

Tiga Barista mengajarkan langsung cara membuat kopi ala MAXX Coffee menggunakan peralatan lengkap.

Penulis: Wahyudin Tamrin | Editor: Waode Nurmin
Dokumentasi
Barista Maxx Coffee saat berdiskusi dan memberi edukasi kepada customer Rustam di cooffe shop Maxx Cooffe di Jl DR Ratulangi 

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - MAXX Coffee mengadakan Fun Brewing untuk pertama kalinya di Kota Makassar, Jumat (22/7/2022).

Fun brewing adalah sebuah kegiatan yang dilakukan MAXX Coffee untuk memperkenalkan identitas dan cara agar lebih dekat dengan customer.

Dimana, MAXX Coffee mengundang lima customer untuk datang ke tempatnya langsung di Jl DR Ratulangi Makassar, Kunjung Mae, Kecamatan Mariso, Kota Makassar.

Tiga Barista mengajarkan langsung cara membuat kopi ala MAXX Coffee menggunakan peralatan lengkap.

"Jadi kita ingin memperkenalkan identitas dulu ke masyarakat Kota Makassar mengenai Fun Brewing ini," kata Muhammad Sigit Apriaji, Barista Maxx Coffee asal Jakarta yang mengajar langsung customer cara pembuatannya.

Pada Fun Brewing, Maxx Coffee memperkenalkan ke customer berbagai macam cara pembuatan langsung. Salah satunya adalah V60.

Barista Maxx Coffee tidak hanya mengajarkan cara membuat kopi ala Maxx Coffee, tapi mereka juga sekaligus memperkenalkan biji kopi brand lokal Indonesia.

Seperti Kopi Aceh Gayo, Java Ciwidey, Sumatera Lintong, Toraja Sapan, dan Bali Kintamani.

"Itu salah satu yang kita jual untuk single origin," katanya.

"Jadi kita ingin mengenalkan bahwa Maxx Coffee mempunyai kegiatan menyeduh kopi yang langsung berinteraksi dengan customernya yaitu Fun Brewing," tambahnya.

Ketika customer sudah merasa nyaman dan terpikat, maka mereka akan selalu datang.

"Kami ingin Maxx Coffee jadi pilihan tempat kopi yang paling dicintai di masyarakat Indonesia termasuk Makassar," kata Sigit.

Rustam, salah satu customer belajar langsung cara membuat kopi ala Fun Brewing Maxx Coffee.

Pecinta kopi itu sangat antusias datang belajar ke Maxx Coffee.

"Kebetulan saya diundang, jadi datang. Sekalian saya belajar. Karena kalau belajar itu tidak ada putusnya," katanya.

Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved