Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Wapres Maruf Amin ke Makassar

Wapres Ma'ruf Amin Pimpin Rakor dengan 24 Kepala Daerah se-Sulsel di Makassar, Bahas MPP dan UMKM

Orang nomor dua Indonesia tersebut memimpin sosialisasi Mall Pelayanan Publik (MPP) dan Pemberdayaan UMKM 

Penulis: Siti Aminah | Editor: Muhammad Fadhly Ali
tribun timur/siti aminah
Wakil Presiden RI Maruf Amin saat konferensi pers di Kantor Gubernur Sulsel, Jl Urip Sumoharjo, Senin (31/1/2022). 

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Seluruh jajaran pemerintah daerah di Sulawesi Selatan menghadiri agenda yang dipimpin langsung oleh Wakil Presiden Republik Indonesia  Ma'ruf Amin.

Orang nomor dua Indonesia tersebut memimpin sosialisasi Mall Pelayanan Publik (MPP) dan Pemberdayaan UMKM 

Bertempat di Lt 2 Ruang Rapat Pimpinan Kantor Gubernur Sulsel, Jl Urip Sumoharjo, Senin (31/1/2022).

Para pemerintah daerah datang lebih awal di lokasi sekira pukul 12.00 WITA.

Beberapa diantaranya yang hadir ialah Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto, Bupati Maros Chaidir Syam, Bupati Pangkep Yusran Lalogau, Bupati Barru Suardi Saleh.

Wali Kota Parepare Taufan Pawe, Bupati Bulukumba , Bupati Luwu Utara Indah Putri Indriani, Muchtar Ali Yusuf, Wali Kota Palopo Judas Amir.

Bupati Sinjai, Takalar, dan Jeneponto diwakili oleh Wakil Bupati atau Sekda masing-masing.

Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto mengatakan, Pemkot Makassar siap membangun Mall Pelayanan Publik (MPP) tahun ini.

"Mall pelayanan publik (MPP) delapan lantai akan dibangun tahun ini di belakang Kantor Balai Kota di area Taman Macan, Jl Hasanuddin," ucap Danny.

Anggaran pembangunannya mencapai Rp200 miliar.

MPP ini dinamai government center dimana  semua pelayanan perizinan masyarakat akan berpusat di tempat tersebut.

Mulai dari pengurusan pajak, hingga  Disdukcapil untuk pengurusan administrasi kependudukan.

"Hadirnya Government Center ini masyarakat tidak perlu lagi bolak-balik mencari kantor pelayanan publik," paparnya.

Sekadar informasi, agenda kunjungan kerja MPP dimulai pada pukul 15.10 WITA.

Wapres Ma'ruf Amin tiba di kantor Gubernur sekira pukul 15.00 WITA berangkat dari Balikpapan, Kalimatan Timur menuju Pangkalan TNI AU Sultan Hasanuddin.

Sumber: Tribun Timur
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved