Layangan Putus
LENGKAP Cerita 'Layangan Putus' Mommy ASF yang Kembali Viral, Serialnya Tayang di WeTV
Seperti judul serialnya, Serial Layangan Putus diadaptasi dari cerita nyata Mommy ASF tentang perselingkuhan yang dialaminya.
Yang membuat netter semakin marah karena suami Mommy ASF menikah diam-diam, meski awalnya pergi dari rumah tanpa sepengetahuan istri.
Kisah in dibagikan oleh Mommy ASF melalui Facebook.
Lalu viral di media sosial (medsos) Facebook dan Instagram.
Cerita berjudul Layangan Putus tersebut menjadi viral karena disebut sang penulis Mommi ASF sebagai kisah nyata.
Bukan tanpa sebab, kaum emak-emak ikut geram dengan cerita ini, pasalnya dalam cerita dengan tagar Layangan Putus itu mengisahkan seorang istri dengan empat orang anak yang ditinggal oleh suaminya demi wanita lain.
Layangan Putus adalah judul cerbung dari akun yang bernama Mommi ASF di salah satu grup kepenulisan ternama nasional yang dipimpin oleh Ayah Isa Alamsyah, suami dari Bunda Asma Nadia.
Layangan Putus adalah cerita bersambung di sebuah grup kepenulisan Facebook yang menceritakan tentang kisah rumah tangganya.
Dalam cerita nyata itu dituliskan bahwa suami yang dikenal religius bahkan punya beberapa channel YouTube dakwah ternyata diam-diam menikah dengan seorang selebgram yang dulunya sering gonta-ganti kekasih.
Bahkan dia dikenal dengan selebgram dada semangka oleh orang-orang.
Di sana diceritakan bahwa sang suami yang seorang pemilik channel Youtube dengan satu juta lebih subscriber itu ternyata berselingkuh dengan seorang selebgram sebelum dia menikahinya.
Alasan untuk pernikahan diam-diam itu adalah demi mempertahankan hijrah si perempuan.
Sang suami sempat menghilang 12 hari.
Istrinya kelimpungan mencari bapak dari 5 anaknya ini.
Sang suami pun pulang setelah 12 hari menghilang, setelah ditekan dia pun mengakui kalau dia melakukan honeymoon atau bulan madu bersama istri keduanya.
Setelah mengetahui pernikahan suaminya diam-diam, Mommy ASF pun memilih untuk bercerai dan berjuang untuk menghidupi anaknya sendiri.
Berikut postingannya lengkapnya!