Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Tribun Makassar

Tiga Bulan Tanpa Listrik, Genset di Pulau Barrang Caddi Makassar Mulai Diperbaiki 

Masalah listrik di Pulau Barrang Caddi Kelurahan Barrang Caddi Kecamatan Sangkarrang mulai diatasi oleh Pemerintah Kota Makassar.

Penulis: Siti Aminah | Editor: Suryana Anas
DOK TRIBUN-TIMUR.COM
Warga Barrang Caddi Makassar keluhkan genset lstrik tiga bulan rusak (Dok Tribun Timur) 

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Masalah listrik di Pulau Barrang Caddi Kelurahan Barrang Caddi Kecamatan Sangkarrang mulai diatasi oleh Pemerintah Kota Makassar.

Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto mengatakan, pihaknya sudah menginstruksi Dinas Pekerjaan Umum (PU) untuk turun tangan.

Berdasarkan laporan dari Dinas PU, rupanya genset tersebut akinya dicuri sehingga menyebabkan kerusakan.

Warga satu pulau akhirnya tak lagi bisa menikmati listrik, mereka gelap-gelapan kurang lebih tiga bulan lamanya.

"Nah kemarin saya sudah kirim PU ke sana. Rupanya, akinya dicuri, tidak pakai meter, jadi rusak semua," ungkap Danny Pomanto lewat sambungan telepon, Kamis (18/11/2021).

Listrik di Pulau Barrang Caddi sudah lama bersoal kata Danny, bahkan pengelolanya sempat dikudeta.

Masyarakat setempat saling cekcok untuk menjadi pengelola.

Danny sangat menyayangkan hal tersebut, saat tidak ada yang mau bertanggungjawab.

"Begitu rusak dia tidak perbaiki. Jadi sebetulnya yang disalahkan itu pengelolanya," tegas Danny.

Perbaikan genset kata Danny bukan wewenang Pemkot, karena pihaknya telah menyerahkan sepenuhnya ke masyarakat.

Bahkan, warga sempat ditawari PLN untuk memfasilitasi listrik di pulau, namun Danny mengklaim warga menolak dan lebih memilih hibah genset tersebut.

"Kalau demo salahkan pemerintah kota saya tidak mau bati-bati. Tapi kalau kau datang di pemerintah kota minta tolong, saya bantu," ujarnya.

Danny bilang, Pemkot hanya bisa membantu biaya perbaikannya, bukan pengadaan genset baru.

"Saya sudah minta keuangan untuk anggarkan bantu lagi. Kemudian saya mau kontak PLN untuk mereka yang urusi itu barang," pungkasnya.

Kepala UPTD Lampu Jalan Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Makassar, Achmad Jusri mengatakan, genset listrik di Barrang Caddi sementara diperbaiki.

Hanya saja ia tidak bisa memastikan kapan akan selesai.

Apalagi, kerusakannya sangat parah diakibatkan penggunaan tak sesuai prosedur.

“Itu disebabkan kalau kemampuan genset misalnya cuman sekian, tetapi dipaksakan. Nah itu jadinya rusak. Banyak biasa yang tambah-tambahkan. Ada juga yang over perabot listriknya," ungkapnya. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved