Oba Herbal
Cara Membuat Obat Herbal untuk Susah Tidur dari Jahe, Daun Pandan da Madu
Resep obat ini diyakini ampuh mengatasi masalah gangguan tidur yang kini banyak dialami sebagian orang
TRIBUN-TIMUR.COM - Jika Anda sering mengalami gangguan tidur di malam hari, ada baiknya mencoba resep herbal ini.
Resep obat ini diyakini ampuh mengatasi masalah gangguan tidur yang kini banyak dialami sebagian orang.
Resep obat herbal ini disampaikan oleh dr Zaidul Akbar. Ia mengatakan, bahan-bahan yang digunakan cukup mudah didapat.
Menurut dr Zaidul Akbar bahannya adalah jahe, daun pandan, dan madu.
Khasiat dari resep jahe geprek ini dapat digunakan sebagai obat tidur alami dan menguatkan lambung.
Tidak hanya itu saja, dr Zaidul Akbar juga menambahkan jika resep ini juga dapat digunakan sebagai terapi rileks pikiran dari rasa cemas berlebihan.
Selain beberapa manfaat di atas ternyata resep dari dr Zaidul Akbar ini juga ampuh dalam mengusir rasa mual-mual berlebihan, menguatkan sistem pencernaan serta meningkatkan libido.
dr Zaidul Akbar menyebut jika perpaduan antara jahe dan daun pandan ampuh untuk mengatasi insomnia karena efek menenangkan dan rileks yang dihadirkan kedua bahan tadi.
Maka resep ini sangat cocok dikonsumsi oleh siapapun yang selama ini susah tidur, sering cemas dan memiliki penyakit maag.
Adapun untuk membuat resep ini sangat mudah, seperti dikutip dari karya dr Zaidul Akbar yang berjudul Resep Sehat JSR sebagai berikut.
Bahan-bahan yang dibutuhkan seperti:
1 Ruas Jahe Geprek ukuran jempol orang dewasa
3-5 Potongan Daun Pandan diiris kecil-kecil
Madu secukupnya
Air 300 ml