Wisata Sulsel
Tiket Masuk Bugis Waterpark Hemat Rp 75 Ribu
Bugis Waterpark Adventure menghadirkan promo menarik. Tiket masuk dibanderol Rp 150 ribu per orang, kini sisa Rp 75 ribu
Penulis: Sukmawati Ibrahim | Editor: Suryana Anas
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Selama Juni 2021 ini, Bugis Waterpark Adventure menghadirkan promo menarik.
Jika biasanya, tiket masuk dibanderol Rp 150 ribu per orang, kini sisa Rp 75 ribu saja di hari Senin sampai Jumat.
Artinya, pengunjung bisa menghemat hingga Rp 75 ribu dengan fasilitas yang sama.
Sementara tiket masuk untuk Sabtu, Minggu dan hari libur Rp 100 ribu saja.
Manajemen pun memastikan, Bugis Waterpark Adventure telah menerapkan protokol kesehatan di area.
Hal ini guna menciptakan rasa aman dan nyaman bagi seluruh pengujung setianya.
Demikian disampaikan Strategic Marketing Officer Bugis Waterpark Adventure, Ralie Karya Agriawan.
Ia mengatakan, Bugis Waterpark Adventure senantiasa menghadirkan wahana terbaik yang dapat menemani momen liburan masyarakat.
Karena itu, peningkatan pengawasan terhadap protokol kesehatan senantiasa dijaga di area Bugis Waterpark Adventure.
“Masyarakat yang berada di area Bugis Waterpark Adventure mewajibkan pengunjung untuk mencuci tangan, menggunakan hand sanitizer, dan pengukuran suhu tubuh pada seluruh akses
sebelum memasuki area," jelasnya, Senin (7/6/2021).
Di samping itu, seluruh pengunjung juga wajib mengenakan masker selama berada
di area Bugis Waterpark Adventure, kecuali saat berenang.
"Kami juga telah menyiapkan satgas Covid-19 yang akan berkeliling area untuk mengatur dan mengarahkan seluruh pengunjung untuk dapat taat pada protokol kesehatan di dalam area Bugis Waterpark Adventure,” beber Ralie.
Jam Operasional
Jam operasional untuk beberapa wahana di Bugis Waterpark Adventure juga telah diatur.
"Kami berupaya menghindari tumpukan pengunjung," ungkapnya.
Untuk wahana Turbolance dan Space Boat dibuka pukul 09.00 hingga 12.00 di hari Senin hingga Kamis.
Sedangkan Jumat, dibuka pukul 09.00 hingga 11.30.
Lalu pukul 09.00 hingga 11.00 di hari Sabtu dan Minggu.
Berikutnya, Wahana Splash Pool dan Dry Out dibuka pada pukul 12.00 hingga 15.00 di hari Senin-Kamis.
Pukul 13.30 hingga 15.00 di hari Jumat, dan pukul 12.00 sampai 15.00 di hari Sabtu dan Minggu.
Arena Kids Pool II dan Phinisi Slide dapat pengunjung akses mulai pukul 15.00 hingga 17.00.
Hari Senin hingga Kamis, pukul 15.00 sampai 17.00 di hari Jumat, dan pukul 11.00-12.00 dan 15.00-17.00 di Sabtu dan Minggu.
Wahana terakhir, Wave Pool dibuka pukul 16.00-17.00 di Senin hingga Kamis. Pukul 16.00 sampai 17.00 di hari Jumat, dan pukul 11.00 hingga 11.30 dan 16.00-17:00 pada Sabtu dan Minggu.
"Kami atur sedemikian rupa demi keamanan dan kenyamanan pengunjung," tuturnya. (*)
Laporan Wartawan Tribun Timur @umhaconcit