Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Tribun Luwu Timur

Obyek Wisata di Luwu Timur Tetap Buka Pasca Idulfitri

Obyek Wisata di Kabupaten Luwu Timur Sulawesi Selatan Tetap Buka Pasca Idulfitri

Penulis: Ivan Ismar | Editor: Hasriyani Latif
TRIBUN TIMUR/IVAN ISMAR
Kepala Dinas Pariwisata Kebudayaan Pemuda dan Olahraga (Disparbudmudora) Luwu Timur, Hamris Darwis 

TRIBUNLUTIM.COM, MALILI - Obyek wisata di Kabupaten Luwu Timur, Sulawesi Selatan (Sulsel) akan dibuka bagi pengunjung pasca Hari Raya Idulfitri 1442 H/2021.

Kepala Dinas Pariwisata Kebudayaan Pemuda dan Olahraga (Disparbudmudora) Luwu Timur, Hamris Darwis, Selasa (11/5/2021) mengatakan ada surat imbauan ke pemerintah desa termasuk pengelola obyek wisata.

Surat tersebut mengimbau pemerintah desa dan pengelola tempat wisata tetap memantau dan mengingatkan masyarakat agar menerapkan protokol kesehatan di tempat wisata.

Untuk lebih meyakinkan, Hamris sudah bertemu dengan beberapa pengelola obyek wisata termasuk kepala desa.

"Sudah kita panggil untuk antisipasi. Sesuai surat edaran untuk tetap mematuhi protokol kesehatan," katanya.

"Intinya wisata kita buka dengan tetap mematuhi protokol kesehatan," ujarnya.

Kalaupun terjadi lonjakan pengunjung di obyek wisata, Hamris meyakini kepolisian pasti turun melakukan pengamanan.

"Sekali lagi hal seperti ini tidak bisa terhindarkan, tapi kita meminimalisir persoalannya dengan tetap memberikan imbauan mematuhi prokes," tuturnya.

Pihaknya juga membentuk tim pemantau di obyek wisata. Tim ini akan tersebar di sejumlah tempat wisata untuk mengingatkan pengunjung mematuhi protokol kesehatan. 

"Kita bentuk tim setelah lebaran, Sabtu-Minggu tim turun agar masyarakat tetap patuh terhadap prokes," katanya.

Mengantisipasi kenaikan tiket masuk tempat wisata, Hamris mengimbau pengelola tidak menaikan tarif memanfaatkan lonjakan pengunjung.

"Kita akan buat imbauan agar pengelola wisata tidak naikkan tarif tiket ke pengunjung," katanya.

Papan imbauan untuk tetap mematuhi protokol kesehatan juga akan dipasang di tempat-tempat wisata.

Adapun tempat wisata yang diprediksi ramai dikunjungi pasca lebaran yaitu Pantai Ujung Suso dan Lemo di Desa Mabonta, Kecamatan Burau.

Wisata Banua Pangka di Desa Bawalipu, Kecamatan Wotu. Wisata permandian Lopi di Kecamatan Mangkutana.

Kemudian air terjun Mata Buntu di Desa Ledu-ledu, Kecamatan Wasuponda dan Pantai Molino Sorowako.

Diprediksi juga akan ramai dikunjungi Land Mark dan kolam renang Malili di Desa Puncak Indah, Kecamatan Malili.(*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved