Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Panduan Transportasi Menuju Wisata Air Terjun Bantimurung di Maros dari Pelabuhan dan Bandara

Bantimurung berada di Kabupaten Maros yang hanya memang waktu satu jam lebih dari Kota Makassar.

Penulis: Desi Triana Aswan | Editor: Anita Kusuma Wardana
Desi Triana
lokasi spot foto ikonik di Bantimurung, Kabupaten Maros. 

TRIBUNTIMURWIKI.COM- Bantimurung merupakan salah satu destinasi wisata yang wajib dikunjungi saat berada di Kota Makassar.

Selain menyuguhkan pemandangan alam yang begiu indah, tempat wisata ini berjarak tak begitu jauh dari Kota Daeng tersebut.

Karena, Bantimurung berada di Kabupaten Maros yang hanya memang waktu satu jam lebih dari Kota Makassar.

Wajar saja, jika Bantimurung banyak disambangi para pelancong bahkan warga yang sedang transit di Kota Makassar.

Suasana Wisata Air Terjun Bantimurung, kecamatan Bantimurung, kabupaten Maros, Minggu (14/6/2020)
Suasana Wisata Air Terjun Bantimurung, kecamatan Bantimurung, kabupaten Maros, Minggu (14/6/2020) (Ist)

Jika Anda baru saja menginjakkan kaki ke Kota Makassar dan ingin tahu akses menuju Bantimurung, berikut caranya:

Ada beberapa rute utama yang bisa di ambil ketika ingin ke Bantimurung.

1. Dari Pelabuhan Soekarno Hatta- Bantimurung

Karena jarak antara Pelabuhan Soekarno-hatta ke Bantimurung begitu jauh, sebaiknya mengambil alternatif untuk jalan tol.

Anda akan melewati dua kali pintu jalan tol dengan tarif mulai dari Rp 3 Ribu hingga Rp 10 Ribuan.

Bisa dengan menggunakan kendaraan pribadi atau kendaraan umum.

Jika di tol, otomatis selain taxi Anda cukup memesan kendaraan online.

Untuk tarif, pasti akan lebih mahal. Jarak Bantimurung yang bisa memakan waktu hingga dua jam menjadi salah satu penyebabnya.

2. Dari Bandara Sultan Hasanuddin- Bantimurung

Suasana Bantimurung yang Sepi pengunjung, Jumat (12/6/2020).
Suasana Bantimurung yang Sepi pengunjung, Jumat (12/6/2020). (Desi Triana)

Banyak yang memanfaatkan waktu transit untuk singgah sejenak di Bantimurung.

Misalnya tujuh jam transit adalah waktu yang sangat pas untuk bermain sejenak di air terjun yang terkenal tersebut.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved