VIRAL Kasus Perselingkuhan 2 Oknum PNS, Psikolog Ingatkan Pentingnya Saling Terbuka dengan Pasangan
Maya Savitri menjelaskan, menjalin komunikasi yang efektif dengan pasangan dapat dilakukan dengan berkomitmen untuk saling terbuka.
1. Ketidakdekatan secara emosional dengan pasangan
2. Minimnya iman
3. Adanya kesempatan
4. Emosi labil
5. Hasrat seks yang tinggi
6. Kurang adanya komunikasi dan penghargaan dalam berumah tangga
2 ASN Ditemukan Pingsan di Mobil saat Selingkuh
Sebelumnya, kasus Perselingkuhan dua oknum Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Kisaran, Kabupaten Asahan, Sumatera Utara ramai diperbincangkan.
Kedua Aparatur Sipil Negara (ASN) ini ditemukan pingsan di dalam mobil.
Identitas keduanya pun kemudian terungkap dan diketahui bahwa pria dan wanita tersebut bukan pasangan suami-istri yang sah.
Dilansir dari Tribun Medan, keduanya tercatat sebagai ASN atau PNS, yang sama-sama bertugas di Dinas Pendidikan Kabupaten Asahan yang ditempatkan di wilayah kecamatan.
Pria tersebut berinisial Zul (37), menjabat sebagai Korwil Dinas Pendidikan Asahan di Kecamatan Panca Rawang Arga.
Sementara sang wanita berinisial H (39), menjabat sebagai Bendahara di Dinas Pendidikan Asahan di Kecamatan Meranti.
• Ibu Muda Siksa Bayinya, Rekaman Video dan Status WhatsApp Viral: Ngaku Kesal Lihat Kelakuan Pacar
Kapolres Asahan, AKBP Nugroho Dwi Karyanto menjelaskan kronologi penemuan dua ASN ini.
Menurutnya, informasi awal ia dapatkan dari warga.
Selanjutnya, ia pun langsung menerjunkan anggotanya Polres Asahan ke Tempat Kejadian Perkara (TKP).