TRIBUN WIKI
Profil STIBA Makassar, Kampus Pencetak Ulama Gagasan Wahdah Islamiyah, Cek Fasilitas Lengkapnya
Sekolah Tinggi Ilmu Islam dan Bahasa Arab (STIBA) Makassar adalah institusi Perguruan Tinggi Agama Islam yang berkonsentrasi pada pengaderan dai dan u
Penulis: Nur Fajriani R | Editor: Anita Kusuma Wardana
TRIBUNTIMURWIKI.COM - Sekolah Tinggi Ilmu Islam dan Bahasa Arab (STIBA) Makassar adalah institusi Perguruan Tinggi Agama Islam yang berkonsentrasi pada pengaderan dai dan ulama.
Perguruan tinggi ini terletak di Jl Inspeksi PAM, Manggala, Kota Makassar.
STIBA Makassar berdiri sejak tahun 1998 di bawah naungan Yayasan Pesantren Wahdah Islamiah (YPWI) Makassar.
Selanjutnya mendapatkan izin pendirian dengan SK Kopertais Nomor 023 Tahun 2002.
Kemudian mendapatkan perpanjangan Izin Penyelenggaraan Program Studi Perbandingan Mazhab dan Hukum, berdasarkan SK Dirjen Pendis No: 1376 Tahun 2014 pada Tgl 10 Maret 2014.
Para lulusannya diharapkan dapat berkiprah secara profesional dan berdedikasi.
Dilansir dari website stiba.ac.id STIBA Makassar saat ini mengelola satu program studi yaitu Perbandingan Mazhab.
Prodi PM berwenang menetapkan Kalender Akademik setiap tahun ajaran.

Demikian pula memetakan kelas, menyusun dan mengesahkan jadwal kuliah serta menangani registrasi mahasiswa.
Kepala Prodi PM secara umum bertanggung jawab terhadap proses belajar mengajar di kelas serta secara rutin mengevaluasi jalannya perkuliahan setiap semester.
Menyelenggarakan KKN Mahasiswa, ujian baik mid test maupun final test serta ujian skripsi dan komprehensif. Demikian pula yudisium dan wisuda untuk para mahasiswa semester akhir.
Prodi PM telah menjalin kerja sama dengan beberapa instansi maupun institusi pendidikan dalam penyelenggaraan pelatihan pengajaran bahasa Arab & syari’ah serta pelatihan Penyusunan dan Penyelesaian Garis-Garis Besar Program Pengajaran (GBPP).
STIBA Makassar digagas dan didirikan oleh Ketua Umum Wahdah Islamiyah beserta enam alumni Universitas Islam Madinah Saudi Arabia sekaligus dosen-dosen STIBA Makassar angkatan pertama.
Nama-nama pendiri STIBA Makassar
1. Dr. Muhammad Zaitun Rasmin, Lc., M.A.