Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Kebakaran Kembali Hanguskan Tiga Rumah di Desa Kareloe Jeneponto

Kebakaran yang menghanguskan 3 rumah ini berhasil dipadamkan setelah empat mobil pemadam kebakaran Jeneponto tiba di lokasi.

Penulis: Ikbal Nurkarim | Editor: Ansar
ikbal/tribunjeneponto.com
Kebakaran kembali melanda pemukiman warga di dusun Sunggua, Desa Kareloe, kec Bontoramba, Jeneponto, Kamis (16/9/2019) siang 

TRIBUNJENEPONTO.COM, BONTORAMBA - Kebakaran kembali melanda pemukiman warga di Kabupaten Jeneponto, Sulsel, Kamis (26/9/2019) siang.

Kebakaran kali ini terjadi di Dusun Sunggua, Desa Kareloe, kec Bontoramba, Jeneponto.

Kebakaran yang menghanguskan 3 rumah ini berhasil dipadamkan setelah empat mobil pemadam kebakaran Jeneponto tiba di lokasi.

Tak hanya rumah, sejumlah kendaraan roda dua atau sepeda motor dilaporkan terbakar.

Karhutla Terus Meluas di Mebali, Kapolres Tana Toraja Joki Water Canon

Mata Najwa Tadi Malam, Balasan Menohok Ketua BEM UGM Atiatul Muqtadir saat Moeldoko Sindir Pendemo

Orientasi Legislator Makassar Habiskan Rp 200 Juta Lebih

Menurut seorang warga Hamsar (30) api berawal dari salah seorang korban Bulu Dg Tinggi (60) yang pada saat kejadian pemilik rumah tak ada ditempat.

"Saya liat api pertama kali muncul di rumah Dg Tinggi lalu api dengan cepat merembes kerumah lainnya," Kata pria 30 tahun itu.

Kebakaran kembali melanda pemukiman warga di dusun Sunggua, Desa Kareloe, kec Bontoramba, Jeneponto, Kamis (16/9/2019) siang
Kebakaran kembali melanda pemukiman warga di dusun Sunggua, Desa Kareloe, kec Bontoramba, Jeneponto, Kamis (16/9/2019) siang (ikbal/tribunjeneponto.com)

Selain rumah Dg Tinggi api juga menghaguskan rumah Massiri (40) dan Saparang (50).

Hal itu diungkapkan Kassubag Humas Polres Jeneponto AKP Syahrul saat dikonfirmasi.

"Atas kejadian tersbut tidak ada korban jiwa namun korban mengalami kerugian sekitar Rp 350 juta rupiah," kata AKP Syahrul.

Karhutla Terus Meluas di Mebali, Kapolres Tana Toraja Joki Water Canon

Mata Najwa Tadi Malam, Balasan Menohok Ketua BEM UGM Atiatul Muqtadir saat Moeldoko Sindir Pendemo

Orientasi Legislator Makassar Habiskan Rp 200 Juta Lebih

Sebelumnya, kebakaran juga terjadi di Dusun Tobereka, Desa Borongtala, Kecamatan Tamalatea.

Kebakaran tersebut menghanguskan 13 rumah itu, masing-masing rumah Dg Sanggu (80), Dg Gowa (63) Bojes (25) Dg Bella (52).

Dg Bulu (53) Moso (62) Supri (39) Ngola (65) Kanang (40) Tale (75) Bunga (73) Sangkala (33) Puji (30).

Lokasi kebakaran yang jaraknya sekitar 15 kilometer dari kantor bupati Jeneponto iti menimbulkan kerugian ditaksir mencapai Rp 1 miltar rupiah. (TribunJeneponto.com)

Laporan Wartawan TribunJeneponto.com @ikbalnurkarim

Langganan berita pilihan tribun-timur.com di WhatsApp

Klik > http://bit.ly/whatsapptribuntimur

Follow akun instagram Tribun Timur:

Silakan Subscribe Youtube Tribun Timur:
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved