Senyum Ustad Arifin Ilham 'Melawan' Sakit
Dalam potret tersebut, terlihat Ustad Arifin Ilham masih tetap menyunggingkan senyum di wajahnya 'melawan' sakit.
Penulis: Muh. Hasim Arfah | Editor: Aqsa Riyandi Pananrang
TRIBUN-TIMUR.COM - Ustad Arifin Ilham kembali menjalani perawatan di rumah sakit setelah sempat dinyatakan sembuh dari penyakit kanker nasofaring dan kanker getah bening yang dideritanya.
Kondisi terkini Arifin Ilham pun dibagikan oleh sang putra, Muhammad Alvin Aziz melalui akun Instagramnya @alvin_411.
Dalam potret tersebut, terlihat Ustad Arifin Ilham masih tetap menyunggingkan senyum di wajahnya 'melawan' sakit.
Dia di antara Alvin dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Arifin Ilham nampak pucat. Tangannya dipenuhi perban dan jalan infus.
Ia pun terlihat mengenakan kaos putih dengan penutup kepala. Sementara itu, Anies Baswedan tampak merangkulkan tangan kirinya di pundak ayah Alvin tersebut, sambil tersenyum ke arah kamera.
Baca: Bandingkan Senyum Jokowi-Maruf & Prabowo-Sandi di Surat Suara Pilpres 2019, Sama Peci Beda Kostum
Baca: Satelit LAPAN Abadikan Air Merah di Madinah, Lihat Pancaran Cahaya di Mekah dari Kosmonot Rusia
Baca: Beda Nasib Tengku Zulkarnain & Andi Arief Setelah 2 Penyebar Hoaks Surat Suara Tercoblos Ditangkap
Baca: Sosok Ali Kalora Bos Teroris Poso yang Mutilasi Warga Toraja Lalu Tembak Polisi di Parigi Moutong
Baca: Kejutan Bursa Transfer, Teco ke Bali United / Madura United, Rakic ke PSM, Persib, Persija, Arema?
Baca: Gadis Indigo Ini Ketakutan Lihat Ramalan 2019 di Indonesia, Pileg & Pilpres Buat Merinding, Ada Apa?
Baca: Terungkap Sosok Nurhadi - Aldo Pesaing Jokowi - Maruf dan Prabowo - Sandi yang Viral di Medsos
Di dalam captionnya, Alvin pun meminta doa untuk kesembuhan sang ayah.
"Mohon doanya semoga abi @kh_m_arifin_ilham disembuhkan dan kembali sehat walafiat.
Sehingga bisa kembali aktif membersihkan hati umat ini dengan asbab zikir dan nasehat2 abi, Aamiin. Mohon doanya ya teman-teman," tulis Alvin.
Tak lama berselang Muhammad Alvin Aziz kembali memposting potret kondisi terkini Ustad Arifin Ilham di rumah sakit.
Lagi-lagi Arifin menyunggingkan senyum dengan tangan dipenuhi perban dan juga jalan infus.
Beberapa jam lalu, Alvin juga klarifikasi kabar hoax di sosial media mengenai kondisi terkini ayahnya Ustad Arifin Ilham.
Dia menyertakan unggahan video kala Arifin dijenguk sejumlah artis Tanah Air yakni Arie Untung, Tengku Wisnu.
Lagi-lagi dalam video ini, Ustad Arifin Ilham menyunggingkan senyum menyapa mereka termasuk perawat yang tampak memasukkan cairan ke infus.
Perihal penyakit yang diderita Arifin, menjawab sebuah komentar di Instagram.
Dirinya menegaskan jika ayahnya tidak lagi menderita kanker, melainkan penyakit lainnya. "Iya benar mas, tapi ini bukan sakit kanker, beda," balasnya.
Ustad Arifin Ilham baru-baru ini mengaku jika dirinya telah dinyatakan sembuh total dari kanker getah bening dan kanker nasofaring stadium 4 yang diidapnya.
Arifin Ilham mengungkapkan rasa terima kasih juga rasa syukurnya kepada semua orang yang telah mendoakannya.
Ketika mengisi sebuah tausiyah, Arifin Ilham pun menceritakan kondisinya.
"Terima kasih doanya, Arifin sudah tidak dikemo lagi. Sudah selesai. Sekarang ini sedang recovery dari pengobatan. Sudah dinyatakan free kanker," jelas Arifin.
Dirinya juga mengisahkan bahwa kanker tersebut dinyatakan hilang hanya dalam kurun waktu dua bulan.
Bahkan, dokter yang menangani Arifin Ilham sampai terkejut mengetahuinya. Pasalnya, kanker yang diidap Arifin sudah memasuki tahap lanjut.
"Sudah Alhamdullilah. Ini karunia Allah. Dokternya pun juga terkejut, 'enam belas tahun saya jadi dokter baru ini saya mengobati seorang hamba Allah yang mengidap penyakit kanker nasofaring dan getah bening stadium 4A dalam dua bulan tiga hari dibersihkan oleh Allah," tambahnya.
Dia juga menjelaskan, karena efek kemoterapi, wajahnya menjadi hitam.
"Insya Allah kembali kemarin muka agak hitam, sekarang sudah bersih semua. Suara ini efek dari pengobatan, Insya Allah nggak lama lagi kembali seperti biasa," tukasnya.
Kanker nasofaring sendiri merupakan jenis kanker yang tumbuh di rongga belakang hidung dan belakang langit-langit rongga mulut. Kini, Ustad Arifin Ilham tengah berfokus untuk melakukan pemulihan secara penuh.(*)