Pilwali Palopo 2018
Pengurus Ormas Islam Palopo Sambangi Kediaman Judas Amir
Baik Judas maupun RMB berharap agar bisa didoakan untuk memimpin Palopo lima tahun ke depan.
Penulis: Hamdan Soeharto | Editor: Hasriyani Latif
Laporan Wartawan TribunPalopo.com, Hamdan Soeharto
TRIBUNPALOPO.COM, WARA - Sejumlah pengurus ormas Islam di Kota Palopo silaturrahmi dengan pasangan Judas Amir-Rahmat Masri Bandaso ( JUARA) di kediaman Judas Amir, Jl Benteng, Kecamatan Wara Timur, Kota Palopo, Sulawesi Selatan, Selasa (19/6/2018) malam.
Rombongan tersebut diterima JUARA dalam suasana kekeluargaan, apalagi masih dalam suasana Idulfitri. Kepada para pengurus Ormas Islam, Judas Amir memaparkan dirinya punya perhatian penuh untuk kemaslahatan umat.
Baca: Di Kediaman Haidir Basir, Judas Amir Mengikrarkan Diri Setia Kepada IYL
Baca: Nasdem Turun Tangan Perjuangkan Judas Amir
Salah satu buktinya adalah memberikan insentif kepada para guru mengaji. "Ini sebagai bentuk keberpihakan saya kepada orang-orang yang memakmurkan Islam," katanya, melalui rilis Tim JUARA kepada TribunPalopo.com, Rabu (20/6/2018).
Pada kesempatan itu, baik Judas maupun RMB berharap agar bisa didoakan untuk memimpin Palopo lima tahun ke depan.
"Saya maju untuk menuntaskan pembangunan. InsyaAllah apa yang belum sempat saya kerjakan akan saya perbaiki ke depan," katanya.
Ia pun mengajak kepada seluruh ormas Islam untuk sama-sama menciptakan pilkada yang aman dan damai di kota Palopo.(*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/sejumlah-pengurus-ormas-islam-di-kota-palopo-silaturrahmi-dengan-juara_20180620_111014.jpg)