Pilkada Polman 2018
Warga Luyo Polman Puji Program yang Ditawarkan Salim-Marwan, Ini Alasannya
Nuraida, warga Desa Baru mengatakan paparan program yang disampaikan oleh Salim S Mengga sangat masuk akal.
Penulis: Nurhadi | Editor: Hasriyani Latif
Laporan Wartawan TribunSulbar.com, Nurhadi
TRIBUNSULBAR.COM, POLMAN - Masyarakat Kecamatan Luyo, Kabupaten Polman, Sulawesi Barat, menilai program yang ditawarkan oleh calon Bupati dan Wakil Bupati Polman nomor urut 1, Salim S Mengga-Marwan akan mampu menjawab sejumlah permasalahan masyarakat yang tengah dihadapi.
Salah satu program yang dimaksud akan mampu menjawab permasalah masyarakat, yakni program dalam bidang kesehatan dengan sistem jemput bola.
"Program layanan kesehatan jemput bola ini, merupakan harapan masyarakat saat ini, apalagi masyarakat kecil menegah ke bawah," kata Ridwan, warga Desa Mambu, Kecamatan Luyo, Minggu (6/5/2018).
Baca: Catat! Ini Janji Salim-Marwan Untuk Tenaga Honorer Jika Terpilih di Polman
Baca: Salim S Mengga Temui Mantan Gubernur Sulbar, Bahas Pemenangan Pilkada
Senada, Nuraida, warga Desa Baru, mengatakan paparan program yang disampaikan oleh Salim S Mengga sangat masuk akal dan menjadi harapan masyarakat Polman.
"Itu yang kami harapkan. Pemimpin yang betul-betul melayani, Pak Salim tadi menyebut pemimpin ke depan harus lebih mementingkan masyarakat," tuturnya.
Sekadar diketahui, sejumlah program Salim-Marwan yang dijanjikan kepada masyarakat jika terpilih memimpin Polman pada Pilkada 2018 ini di antaranya berobat gratis cukup dengan KTP.
Juga layanan kesehatan jemput bola, peningkatan layanan Puskesmas hingga ke perbaikan infrastruktur jalan dan jembatan.(*)
