Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

KPU Pastikan Tak Ada Calon Perseorangan di Pilkada Sinjai

Hingga sampai pukul 24.00 Wita, Kamis (30/11/2017) kemarin tidak ada bakal calon bupati dan wakil bupati yang maju lewat jalur independen.

Penulis: Samsul Bahri | Editor: Anita Kusuma Wardana
Hikmawati sosialisasi Pilkad ke siswa siswa SMA di Sinjai 

Laporan Wartawan Tribun Timur, Syamsul Bahri

TRIBUN-TIMUR.COM, SINJAI-Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sinjai sudah memastikan tidak ada bakal calon bupati maju melalui jalur independen di Kabupaten Sinjai.

Kepala Divisi Humas KPU Sinjai Hikmawati menyampaikan bahwa hingga sampai pukul 24.00 Wita, Kamis (30/11/2017) kemarin tidak ada bakal calon bupati dan wakil bupati yang maju lewat jalur independen.

"Jadi sesuai tahapan, KPU Sinjai membuka penerimaan berkas dukungan bakal calon perseorangan mulai 25 hingga 29 November, 2017. Tapi tadi malam hingga pukul 24.00 wita ternyata tidak satupun dari tim penghubung atau LO dari bacalon perseorangan yang datang menyerahkan berkas dukungannya," kata Hikmawati, Jumat (1/11/2017).

Sehingga pihak KPU Sinjai menyimpulkan bahwa untuk bacalon bupati dan wakil bupati Sinjai dari jalur perseorangan sudah dipastikan tidak ada.

Saat yang ini yang sudah pasti mendapat partai untuk dikendari pada Pilkada 2018 mendatang adalah pasangan Takyuddin Masse- Mizar Roem, A Seto Gadhista Asapa-A Kartini dan incumbent Sabirin Yahya-A Mahyanto (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved