Wakil Walikota Buka Pojok Kuliner di MaRI dengan Pukul Wajan
Celebes Cooking and Backing Community (CCBC) kembali menghadirkan Pojok Kuliner di Public Plaza Mal Ratu Indah (MaRI) Makassar
Penulis: Hasrul | Editor: Ardy Muchlis
Laporan Wartawan Tribun Timur Hasrul
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR-- Celebes Cooking and Backing Community (CCBC) kembali menghadirkan Pojok Kuliner di Public Plaza Mal Ratu Indah (MaRI) Makassar, Sabtu (14/10/2017).
Kegiatan yang akan berlangsung hingga Minggu (15/10/2017) besok, dibuka langsung oleh Wakil Walikota Makassar Dr Syamsu Rizal atau yang akrab disapa Deng Ical.
Pembukaan Pojok Kuliner tersebut terbilang berbeda dengan kegiatan pada umumnya, dimana Deng Ical pada kesempatan kali ini disugukan wajan dan spatula sebagai pengganti gong.
Dengan tersenyum, Deng Ical mengarahkan spatula tersebut ke wajan lalu dipukul tiga kali yang disambut tawa dan tepuk tangan peserta Pojok Kuliner CCBC.
Pojok Kuliner tersebut juga dirangkaikan dengan lomba kreasi know berbahan dasar Kopi, lomba dekorasi kue ulang tahun, lomba mewarnai dan lomba Fashion Show.