Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Safari Ramadan di Solo, Ini Pesan Kapolsek Dua Boccoe

Program salat berjamaah sudah menjadi imbauan pemerintah daerah melalui surat edaran Bupati Bone.

Penulis: Justang Muhammad | Editor: Hasrul
handover
Kapolsek Dua Boccoe AKP H Rizal bersama rombongan safari ramadan di Masjid Nurul Aulia, Dusun Kaluku Jengkongge, Desa Solo, Kecamatan Dua Boccoe, Bone, Senin (12/6/2017) malam. 

Laporan Wartawan Tribunbone.com Justang

TRIBUNBONE.COM, DUA BOCCOE-- Kapolsek Dua Boccoe AKP H Rizal bersama rombongan safari ramadan di Masjid Nurul Aulia, Dusun Kaluku Jengkongge, Desa Solo, Kecamatan Dua Boccoe, Bone, Senin (12/6/2017) malam.

Dalam ceramah tarwihnya, H Rizal mengajak masyarakat melaksanakan salat berjamaah.

Menurutnya, program salat berjamaah sudah menjadi imbauan pemerintah daerah melalui surat edaran Bupati Bone.

Baca: DPRD Bone Desak Kepolisian Selesaikan Kasus Jual Lahan Tebu Negara

"Salat berjamaah ini dilipat gandakan pahalanya, dan salat berjamaah sudah menjadi program bapak bupati Bone," kata AKP H Rizal di depan puluhan jamaah.

Selain itu, Mantan Kasat Intel Polres Bone itu juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas.

Diketahui, Di Bulan Ramadan, Polsek Dua Boccoe rutin melaksanakan safari ramadan di wilayah hukumnya.(*)

Sumber: Tribun Timur
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved