Ramadan 1438 H
Mulai 4 Juni, Pemda Soppeng Bakal Keliling Delapan Kecamatan
Kabag Kesra Soppeng A Risga Sarwaty, Senin (29/5/2017), safari ramadan Soppeng, akan dimulai pada tanggal 4 Juni.
Penulis: Sudirman | Editor: Ina Maharani
Laporan Wartawan Tribun Timur, Sudirman
TRIBUN-TIMUR.COM,SOPPENG - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Soppeng, akan menggelar safari ramadan.
Kabag Kesra Soppeng A Risga Sarwaty, Senin (29/5/2017), safari ramadan Soppeng, akan dimulai pada tanggal 4 Juni.
Selama safari ramadan, bupati dan seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD), akan mengelilingi delapan kecamatan di Soppeng.
Safari ramadan, juga dirangkaikan dengan kegiatan bupati menyapa kepada masyarakat Soppeng.
Selama safari ramadan, Kantor Urusan Agama (KUA), yang akan menentukan siapa penceramah di mesjid yang akan dikunjungi Pemda Soppeng.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/logo-tribun-timur-dot-com_20160727_135441.jpg)